Lompat ke isi utama
x
Santunan

Santunan Anak Yatim MIN 2 Bantul 10 Muharam 1442 H

Dikirim oleh ponijo pada 29 August 2020

Bantul (MIN 2 Bantul) -  Menindaklanjuti Surat EdaranKepala Kantor Kementerian Agama  Kabupaten Bantul, bapak-ibu guru dijadwalkan WFO dan WFH. Bertepatan dengan tanggal 10 Muharam 1442 H, Sabtu (29/8) MIN 2 Bantul melaksanakan kegiatan Santunan Anak Yatim /Yatim Piatu.

Adapun siswa siswi MIN 2 Bantul yang mendapat santunan ada 9 anak. diantaranya adalah ; Dinda 5a, Farin 6a, Fadila 6a, Zudan Subekti 5b, Ardel 3b, Rahel 3b, Fitri Mahalita 4a, Shofi Nazifah 4a dan Habib Mu'afi 4b.

Dalam kegiatan ini kepala Madrasah Siti Fatimah M.S.I menyampaikan bahwa siswa siswi MIN 2 Bantul harus semangat untuk melakukan dan melanjutkan cita-cita perjuangan kedua orang tua. Karena dipundak kalian kesuksesan akan tercapai bersama orang-orang yang sangat menyayangi kalian.

"Doa anak yatim akan selalu dikabulkan oleh Allah. Dan nanti orang yang menyantuni dan memelihara anak yatim diibaratkan kedudukanya dengan Nabi SAW bagaikan jari telunjuk dan jari tengah dan agak merenggang keduanya disyurga . Semoga dengan sedikit rizqi dari bapak ibu guru dan pegawai MINDUBA dapat bermanfaat bagi ananda sekalian baarokallahulakum .(Fat)