Lompat ke isi utama
x
Madania

SALING MENGUATKAN DAN BERSINERGI MENYAMBUT PEMBELAJARAN SEMESTER GENAP, MA MADANIA BANTUL GELAR WORKSHOP GURU DAN SISWA SUGESTIF

Dikirim oleh liana pada 28 January 2022

Bantul (MA Madania Bantul) – Mengawali kegiatan pembelajaran semester genap di Tahun Pelajaran 2021/2022 MA Madania Bantul menggelar kegiatan Workshop Guru dan Siswa Sugestif dengan tema “Allah Ku Ajukan Proposal Suksesku”. Acara di laksanakan pada hari Selasa tanggal 25 Januari 2021 di Aula MA Madania Bantul dengan peserta Guru, Karyawan dan seluruh siswa dihadiri oleh Ketua Yayasan, Abi Suyanta, S.Ag., M.S.I, Pengawas Pembina Heni Prilantari, S.Pd., M.Pd. Sebagai Narasumber Afif Hidayatullah, S.E., S.Pd, M.Ak C.Ht C.NNLP C.STMI seorang Motivator Pendidikan, Penulis Buku, Founder PITC, juga Dosen AKSI yang berasal dari Gresik Jawa Timur. (Jum’at, 28/01).

“Kami sangat berterima kasih sekali atas kehadiran dan silaturahim Pak Afif Hidayatullah ke MA Madania Bantul. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk saling menguatkan dan bersinergi apalagi mengawali kegiatan dan pembelajaran di semester genap. Kami berharap setelah ini stakeholder MA Madania Bantul lebih solid, lebih kompak, dan semangat menuju madrasah hebat bermartabat, mandiri berprestasi,” ungkap Anis Fatiha, S.Ag., M.Pd selaku Kepala MA Madania Bantul. Para peserta selain mendapat materi motivasi dan penguatan juga mempraktekkan terapi bagaimana menjadi Guru dan Siswa sugestif, yang semua muaranya adalah dikembalikan kepada Allah Swt. Narasumber menekankan bahwa Guru dan siswa adalah ladang pahala, madrasah juga ladang pahala. Jatuh itu biasa, bangkit itu luar biasa. Sukses sendiri itu biasa, sukses bersama-sama itu luar biasa.

“Saya sangat bersyukur dapat berkunjung ke MA Madania Bantul dan bertemu dengan Ketua Yayasan, Kepala Madrasah, Guru, dan Para Siswa yang sangat semangat dalam kegiatan ini dan sangat ramah menyambut kami, in syaa Allah Ketika saya ke Jogja pasti akan mampir. Saya berharap kewirausahaan yang sudah berjalan semakin sukses, kemarin saya makan bakpia Madanianya enak dan recommended untuk oleh-oleh Ketika datang ke kota Jogja,’ ujar Afif. (Ans)