Puncak Peringatan HAB Madrasah Ke-42, MIN 2 Bantul Adakan Jalan Sehat, Santunan Anak Yatim dan Launching PTSP Online
Bantul (MIN 2 Bantul) - Hari Amal Bakti (HAB) MIN 2 Bantul jatuh pada tanggal 31 Mei. HAB MIN 2 Bantul ke-42 bertepatan dengan hari Selasa (31/05). Dalam rangka puncak HAB, MIN 2 Bantul melaksanakan jalan sehat untuk syiar madrasah dan launcing PTSP Online. Hadir dalam kegiatan ini Kasi Dikmad Kemenag Bantul Ahmad Musyadad, S. Pd. I, M. S. I, Pengawas Madrasah Rini Astuti, M. Pd, Pengawas Dinas Sutini, M. Pd, Kapolsek Imogiri yang memberikan sosialisasi tertib berlalu lintas, dan Komite Madrasah. Kegiatan jalan sehat dibuka oleh Pengawas Madrasah Rini Astuti, S. Pd. M. Pd.
Siti Fatimah, M. S. I selaku Kepala Madrasah mengungkapkan bahwa dalam kegiatan HAB ini dilaksanakan serangkaian kegiatan meliputi lomba kreasi barang bekas berbahan dasar plastik untuk meningkatkan kreativitas siswa, bakti sosial membersihkan mushola-mushola di sekitar lingkungan madrasah dan pemberian alat kebersihan pada mushola-mushola terdekat. "Serangkaian kegiatan ini selain untuk acara HAB juga untuk memberikan kegiatan bermakna bagi siswa untuk meningkatkan karakter siswa, dan puncak dari kegiatan HAB adalah penyantunan anak yatim, jalan sehat dan launching PTSP Online" imbuhnya.
Ahmad Musyadad, S. Pd. I, M. S. I dalam sambutannya menyampaikan selamat pada MIN 2 Bantul yang merupakan madrasah hebat tahun 2021 dan merupakan madrasah yang luar biasa. Pencapaian tersebut berkat kerjasama dan kekompakan dari seluruh warga MIN 2 Bantul, baik guru, siswa, wali siswa dan komite madrasah. "Semoga dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi-prestasi yang sudah diraih selama ini", Pesannya. (At)