Lompat ke isi utama
x
MAN 4 Bantul

Puncak Perayaan HSN, Bulan Bahasa, dan Sumpah Pemuda di MAN 4 Bantul Berlangsung Meriah

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 29 October 2024

Bantul (MAN 4 Bantul) – Memperingati tiga momen penting, MAN 4 Bantul sukses menggelar rangkaian kegiatan yang menggabungkan peringatan Hari Santri Nasional (HSN), Bulan Bahasa, dan Sumpah Pemuda. Acara puncak yang diselenggarakan pada Senin (28/10) ini berlangsung di halaman madrasah dengan pengumuman pemenang lomba dari berbagai kegiatan kompetitif yang telah berlangsung selama bulan Oktober.

Dalam peringatan HSN, siswa-siswi MAN 4 Bantul berpartisipasi dalam berbagai lomba seperti lomba Tumpeng, Kaligrafi, dan Fashion Show Islami. Sementara itu, untuk memperingati Bulan Bahasa, mereka mengadakan lomba Musikalisasi Puisi, Story Telling, Pranatacara, Arabic Song, Administrasi Kelas, dan Mading.

Pengumuman pemenang lomba diadakan pada acara puncak sebagai bentuk apresiasi bagi para peserta. Setiap pemenang lomba dari peringkat 1, 2, dan 3 diminta maju untuk menerima penghargaan. Adapun daftar pemenang untuk beberapa kategori lomba adalah sebagai berikut: Lomba Tumpeng Juara 1 diraih oleh kelas X E4, Fashion Show Juara 1 dimenangkan oleh kelas XI F2, Musikalisasi Puisi Juara 1 dimenangkan oleh kelas XI F2, Story Telling Juara 1 diraih oleh kelas XI F3, Arabic Song Juara 1 diraih oleh kelas X E5, Pranatacara Juara 1 dimenangkan oleh kelas XII MIPA, Administrasi Kelas Juara 1 dimenangkan oleh kelas SKS, dan Kaligrafi Juara 1 diraih oleh kelas X E5.

Dalam sambutannya, Retnaningsih selaku ketua panitia menyampaikan apresiasi atas semangat dan antusiasme siswa-siswi dalam mengikuti rangkaian kegiatan ini. “Acara ini tidak hanya menjadi wadah kreativitas dan ekspresi budaya santri, tetapi juga mengajarkan pentingnya persatuan dalam keberagaman yang ditanamkan melalui semangat Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda,” ujar Retnaningsih.

Dengan disatukannya peringatan ketiga momen tersebut, MAN 4 Bantul berharap agar seluruh siswa dapat semakin memahami makna Hari Santri Nasional, Bulan Bahasa, dan Sumpah Pemuda, serta meningkatkan rasa cinta mereka terhadap budaya, bahasa, dan bangsa. (lel/ica)