PPHTGD Bantul Gelar Kegiatan Bertajuk Bantul Berdoa
Bantul (PPHTGD Bantul) – Persekutuan Para Hamba Tuhan Garda Depan (PPHTGD) Bantul adalah persekutuan para pendeta di wilayah Kabupaten Bantul selalu mengadakan kegiatan rutin setiap bulannya yang dikemas dalam acara “Bantul Berdoa”. Bulan ini dilaksanakan di post GSJA Harapan Baru, Banguntapan, Senin (21/3).
Hadir Penyuluh Agama Kristen (PAK) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Bantul, Suyanto, S.PAK. Yanto, sapaannya, menyampaikan pesan dari Kepala Subbagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kankemenag Bantul, H. Mukotip, S.Ag., M.Pd.I. bahwasanya para pendeta senantiasa meningkatkan kepedulian kepada sesama, selalu menjaga kerukunan dan toleransi, dan bijak menyikapi berita-berita terkait Kemenag.
Selain itu, para hamba tuhan harus ikut berpartisipasi dalam pencegahan stunting dan memberikan pembinaan terhadap remaja dan pemuda dalam penanggulangan NAPZA. Terakhir, tentang informasi dan persiapan Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi) Kabupaten Bantul menuju Pesparawi Nasional.
Acara ditutup dengan doa syafaat yang disampaikan oleh Ev. Daniel, Pdt. Juwito, Pdt. Petrus Gunawan, Pdt. Jonatan, dan Pdt. Yos Pangat. (ynt)