Penyuluh Agama Kecamatan Kasihan Sosialisasi Moderasi Beragama
Bantul (KUA Kasihan) - Penyuluh agama mempunyai peran strategis, untuk membina dan menyampaikan kebijakan pemerintah pada masyarakat. Hal ini dimanfaatkan penyuluh agama Islam KUA Kecamatan Kasihan Latifah, S.Sos.I Jumat (4/9) dengan melakukan Sosialisasi Moderasi Beragama Kepada Fosipa (Forum Silaturrahmi Penyuluh Agama) Kecamatan Kasihan.
Hadir dalam acara tersebut Kepala KUA Kecamatan Kasihan H. Rohwan., S.Ag, MSI, dalam kesempatan tersebut Kepala KUA memberikan sambutan sekaligus membuka acara sosialisasi. Adapun tujuan dilaksanakan Sosialisasi adalah Sebagai tindak lanjut dari Pelatihan Moderasi Beragama Angkatan I yang telah diikuti oleh Latifah, S.Sos.I di Hotel Horisson Ultima Riss Gowongan Yogyakarta pada 24-29 Agustus 2020.
Latifah menyampaikan beberapa hal antara lain; meningkatkan kembali kesadaran berbangsa bernegara (wawasan kebangsaan), memahami mengamalkan Pancasila, menyadari bahwa konflik, pemberontakan, terorisme akan menguntungkan bangsa lain, berpikir optimis untuk kejayaan masa depan, perkuat empat pilar Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI, Undang-Undang Dasar 1945, Sejarah lahirnya Indonesia (Sumpah pemuda), Visi Misi Kemenag : moderat, narasi moderasi di berbagai lini (Era Digital), serta jadikan kita bagian dari solusi masalah bangsa. (Ltf)