MTsN 7 Bantul Borong Piala Kejurda Kempo Tingkat DIY
Bantul (MTsN 7 Bantul) - Prestasi kembali diraih oleh siswa MTsN 7 Bantul dalam kejuaraan daerah tingkat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada cabang Kempo, MTsN 7 Bantul mengirimkan atlet-atlet terbaiknya di antaranya Nabila Rahayu Ningsih, Mutiara Nur Aini Karunia Wati dan Zidan Dhuha Yaelani. Tempat kejuaraan dilaksanakan di Gedung Olahraga Cangkring Desa Temonan Bandungan Wates Kulonprogo, Minggu (5/11/2023).
Kejurda DIY ini wakil dari MTsN 7 Bantul berhasil memborong 5 piala, medali perak diraih Nabila Rahayu Ningsih yang bertanding di kelas Embu pasangan Remaja Kyu 4-3 dan medali perunggu kelas perorangan Kyu 4 remaja. Kemudian Mutiara Nur Aini Karunia Wati berhasil meraih perak di kelas Embu Pasangan remaja Kyu 4-3. Sementara itu Zidan Dhuha Yaelani meraih medali perunggu di kelas Randori putra remaja kelas 50 kg dan meraih perunggu di kelas embu beregu remaja Kyu 4-2.
Kepala MTsN 7 Bantul, Tutik Husniati menyambut gembira atas keberhasilan anak didiknya, " Alhamdulillah puji syukur kehadirat Alloh SWT atas keberhasilan anak anak semua. Semoga ini bisa menjadi pemicu semangat anak anak yang lain untuk meningkatkan prestasi di bidang lainnya. Prestasi anak anak ini berkat kegigihan dalam berlatih dan ketelatenan pelatih serta guru pembimbingnya.Maka mari kita semangat meningkatkan belajar, berlatih dan berdoa agar prestasinya semakin baik dan tentu saja tetap berbudi pekerti luhur”.
Selain berlatih di madrasah, anak anak yang mengikuti ekstra Kempo juga berlatih di luar madrasah. Sehingga kemampuannya semakin bagus. Selain dukungan dari pelatih dan guru tentu saja motivasi dan dukungan dari orangtua sangat diperlukan. (kirman)