MTsN 6 Bantul Terima Kunjungan MTsN 8 Gunungkidul, Kepala Madrasah Paparkan Kiat Sukses Bangun Madrasah
Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTsN 6 Bantul menerima kunjungan MTsN 8 Gunungkidul kurang lebih 45 orang. Kunjungan tersebut selain bertujuan untuk menjalin silaturahmi, juga bertukar ilmu dan pengalaman terkait strategi memajukan madrasah. Hal ini selaras dengan yang disampaikan oleh Kepala MTsN 8 Gunungkidul, Hamid Abdul Basit, Selasa (19/12/2023).
"Selama ini kami mendengar bahwa MTsN 6 Bantul mengalami perkembangan yang begitu pesat. Oleh karena itu, kami serombongan ingin mendapat oleh-oleh ilmu kiat sukses memajukan madrasah," ujar Hamid.
Menanggapi hal yang disampaikan oleh Kepala MTsN 8 Gunungkidul tersebut, Mafrudah Kepala MTsN 6 Bantul sangat bahagia karena sesama madrasah di Yogya, sudah selayaknya untuk maju bersama. Mafrudah menjawab rasa penasaran rombongan dengan melakukan presentasi 6+ Plus Pro U Matsanaba sebagai pusat pengembangan berbagai program yang diterapkan di MTsN 6 Bantul. "Dengan 6+ Pro U Matsanaba inilah, kami maju bersama. Segala kegiatan yang terlaksana muaranya adalah ke 6+ Pro U Matsanaba itu," jelas Mafrudah di hadapan tamu yang hadir.
Azis perwakilan guru dari MTsN 8 Bantul menyampaikan ketertarikannya pada cara pengelolaan siswa sehingga bisa mendukung program madrasah dengan baik. Menanggapi rasa penasarannya itu, ia bertanya saat dibuka termin tanya jawab oleh pembawa acara. "Sejauh ini, bagaimana cara MTsN 6 Bantul dalam mengelola siswa di madrasah, mengingat pasti ada guru yang tidak kompak untuk peduli terhadap siswa," tanya Azis. Hal ini dijawab perlunya ada rasa cinta dalam mendidik."Madrasah selalu mengedepankan mendidik dengan cinta dan mendidik dengan hati sesuai salah satu program 6+Plus Pro U Matsanaba yang tadi telah saya paparkan," tandas Mafrudah.
Selain berdiskusi secara intenstif, para tamu juga menyempatkan diri berkeliling di lingkungan madrasah. Dengan didampingi kepala madrasah, Ka TU, dan para waka tamu-tamu mengamati langsung kantin madrasah, area life skills, perpustakaan, musala, dan taman-taman madrasah. (rin)