Lompat ke isi utama
x
MTsN 5 Bantul

MTsN 5 Bantul Ikuti Pelatihan Reguler di BDK Semarang

Dikirim oleh eka putri pada 28 Mei 2024

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Kementrian Agama RI mengadakan pelatihan reguler di Balai Diklat Keagamaan (BDK) Semarang yang dihadiri oleh salah satu guru MTsN 5 Bantul M. Anwar Amin. Dengan memanfaatkan portal BDK Semarang Learning Center, kegiatan ini digelar selama enam hari pada Senin (27/05) hingga Sabtu (01/06) 2024. BDK Semarang Learning Center sendiri adalah portal untuk kegiatan pelatihan yang dikelola oleh BDK Semarang Kementrian Agama.

Ada empat materi yang diberikan dalam pelatihan reguler 2024 kali ini. Dua diantaranya dilaksanakan secara blended, yakni memadukan pelatihan dalam jaringan (online) dan luar jaringan (offline). Kedua materi tersebut adalah Multimedia Pembelajaran dan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Madrasah. Sementara itu, ada pula pelatihan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Terbuka MTs dan Publikasi Ilmiah Guru Bentuk Buku dan Terjemahan.

MTsN 5 Bantul

Pada pembukaan pelatihan reguler ini, Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag TU) BDK Semarang, Siti Nur Maunah yang mewakili Muchamad Thoha Kepala BDK Semarang, mengungkapkan pentingnya pelatihan ini. “Bapak Ibu Guru diharapkan bisa mengupdate keilmuannya di tengah pesatnya perkembangan teknologi informasi untuk kemajuan Bapak Ibu Guru di Madrasah,” ujar Siti Nur.

Di hari pertama pelatihan, peserta mendapatkan pelatihan di bidang TIK Madrasah yang diisi oleh narasumber Rr. Sri Sukami Katamwariningsih, M.Pd yang akrab dipanggil Bu Katam. Ia mengungkapkan saat ini ada Revisi Capaian Pembelajaran pada PAUD, SD, SMP dan SMA yang tertuang dalam Surat Pengantar No. 1152/H3/SK.02.01/2023 tertanggal 4 September 2023. Menanggapi hal ini, perwakilan MTsN 5 Bantul M. Anwar Amin berkata bahwa guru juga harus terus belajar agar dapat mengikuti perubahan. “Dalam pelatihan ini, kita punya semangat belajar tinggi menghadapi perubahan,” pungkas Anwar. (Rhm)