MTsN 5 BANTUL IKUTI LOMBA LCC IPS TINGKAT NASIONAL
Bantul (MTsN 5 Bantul) - Pelaksanaan lomba LCC IPS SMP/ MTs tingkat nasional yg diselenggarakan oleh UNY, Sabtu (2/10) dilaksanaan online di sekolah/madrasah masing - masing dari pukul 07.30- 12.00. Diawali upacara pembukaan, selanjutnya mengerjakan soal babak penyisihan dengan jumlah soal 100 soal pilihan ganda.
Lomba beregu, satu regu terdiri dari 3 siswa , MTsN 5 Bantul mengirimkan 1 regu yang diwakili oleh Laila Amalia Khazanah (9A), Wiwit Widi Astuti (9A) dan Anwar Suteja Swardana(8B). Pendaftar dimulai tanggal 21,22 september 2021 siswa diminta mengumpulkan pas foto 3x4 dan kartu pelajar, kemudian mengirimkan bukti transfer dan mendaftar lewat aplikasi, setelah mendaftar dikirim kisi-kisi untuk dipelajari.
Peserta Lomba berasal dari seluruh Indonesia yg diikuti 97 peserta diambil 10 besar yang akan maju ke babak selanjutnya. MTsN 5 Bantul memperoleh peringakat 17 dan masuk 20 besar. Pembimbing Dra. Siti Kiswatun S.Pd sangat bersykur bisa masuk 20 besar itu semua berkat semangat anak – anak yg luar biasa dan doa restu dari orang tua juga bapak/ ibu guru.
Kepala Madrasah Drs. Tavif Raharja mengapresiasi ketiga siswa yang telah berjuang mengikuti lomba LCC IPS SMP/ MTs tingkat nasional yg diselenggarakan oleh UNY dengan bangga dan berpesan terus belajar pantang mudur karena sudah bisa masuk peringkat 20 besar melawan sekolah – sekolah yang bagus bagus.(ym)