Lompat ke isi utama
x
Belajar di luar

MTsN 4 Bantul Melaksanakan Sehari Belajar di Luar Kelas

Bantul – ( MTs N 4 Bantul ) Memperingati Hari Anak Internasional tahun ini MTs Negeri 4 Bantul Melaksanakan Deklarasi Madrasah Ramah Anak dan kegiatan sehari belajar di luar kelas. Kegiatan ini berlangsung hari Kamis ,(7/11) dan bertempat di MTs Negeri 4 Bantul.

Surahmanta selaku Kepala MTs Negeri 4 Bantul dalam sambutannya menyampaikan bahwa sekolah adalah rumah kedua bagi anak . Untuk itu anak harus merasa nyaman dan senang. Sehubungan dengan itu Madrasah harus ramah anak tetapi untuk mewujudkan hal tersebut harus diawali dengan anak ramah madrasah lebih dahulu.” Agar anak merasa nyaman dan senang, Madrasah harus ramah anak tetapi untuk mewujudkannya harus diawali dengan anak ramah madrasah terlebih dahulu. Selanjutnya tidak ada perundungan, baik perundungan dari siswa terhadap siswa, siswa terhadap guru maupun perundungan guru terhadap siswa.” Ujar Surahmanta.

Berbagai bentuk kegiatan belajar sehari di luar kelas tersebut yaitu : Menyambut siswa dengan senyum, salam dan sapa, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya, cuci tangan sebelum makan, berdoa bersama sebelum makan, sarapan sehat bersama dengan bekal masing-masing (nasi, sayur dan lauk ikan), berdoa sesudah makan, cuci tangan setelah makan, memeriksa lingkungan, menyingkirkan tanaman, barang atau hal lain yang membahayakan siswa, mematikan lampu peralatan listrik yang tidak diperlukan atau mematikan kran air yang terbuka, membaca buku di luar kelas, simulasi evakuasi bencana dalam gerak dan lagu, senam germas, permainan tradisional, tepuk hak anak dan yel-yel sekolah ramah anak, deklarasi sekolah ramah anak, pelantikan Tim Sekolah Ramah Anak, dan penutupan dengan menyanyikan lagu “ Maju Tak Gentar”.

Anak-anak mengikuti semua dengan penuh semangat. Lebih- lebih ketika kegiatan senam germas dan permainan tradisional. Setelah itu istirahat 15 menit dan dilanjutkan dengan kegiatan Pengajian menyambut Maulid Nabi bersama Miko Cakcoy Pathoknegoro. Seluruh kegiatan berjalan lancar dan diakhiri dengan sholat dhuhur berjamaah. (rtm).