Lompat ke isi utama
x
MTsN 1 bantul

MTsN 1 Bantul Gelar Peringatan Maulid Nabi dengan Bagikan Telur Merah

Dikirim oleh liana pada 12 November 2021

Bantul (MTsN 1 Bantul)—Walau agak terlambat, MTs Negeri 1 Bantul menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Acara digelar di serambi Masjid Daarul Ilmi MTs Negeri 1 Bantul, Sabtu (6/11/21). Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini diikuti oleh seluruh guru dan pegawai serta perwakilan siswa kelas 7, 8, dan 9 serta beberapa siswa yang berprestasi.

“Telur merah dengan rumbai-rumbai di tangkai adalah cara Sunan Kalijaga menerangkan konsep Islam kepada masyarakat terutama daerah Jawa yang masih terbelakang. Telur merah merupakan simbul dari konsep Islam,  iman, dan ikhsan. Sebutir telur itu terdiri atas cangkang telur, putih telur, dan kuning telur. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. dengan tradisi Kembang Telur dilakukan oleh masyarakat Yogyakarta hingga sekarang ini terutama saat Perayaan Sekaten di Alun-alun Utara Kraton Yogyakarta.

Kembang telur dilakukan dengan membuat telur yang dihias dengan bunga kertas, kemudian telur tersebut ditusuk dengan bilah bambu yang ditata di sebuah jodhang pohon pisang berjumlah 27 butir telur, atau 33 butir telur, atau 99 butir telur. Kemudian telur hias tersebut diarak ke masjid. Telur dalam perayaan kembang telur diibaratkan dengan tiga prinsip dasar islam. Cangkang telur ibarat Iman, putih telur ibarat Islam dan kuning telur ibarat Ihsan. telur tersebut kemudian ditusuk dengan bilah bambu sebagai lambang ketaqwaan, apabila Iman, Islam, Ihsan, dan ketaqwaan telah diraih maka akan memperoleh kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat yang dilambangkan dengan hiasan bunga kertas.
Sedangkan jumlah butir telur dalam jodhang yang berjumlah 27 dimaknai sebagai jumlah pahala sholat berjamaah, 33 dimaknai sebagai jumlah bacaan Tasbih, Tahmid dan Tahlil seusai sholat Fardhu, dan 99 dimaknai sebagai jumlah Asmaul husna. Dengan begitu perayaan kembang telur memberi isyarat untuk senantiasa menyempurnakan Iman, Islam, Ihsan serta ketaqwaan agar hidup bahagia di dunia dan akhirat dengan cara rajin sholat berjaah, mengingat Asma Allah dengan Asmaul husna dan Berdzikir seusai Sholat dan memberikan manfaat kepada orang lain” papar Kepala MTs Negeri 1 Bantul, Hidayat, S.Ag, MA.

Peringatan Hari mauled Nabi Muhammad SAW tersebut dimulai pukul 10.15 dan berakhir pukul 12,15. Seluruh rangkaian acara diikuti siswa dengan khidmat. (vic)