MONITORING ANBK DI MTsN 2 BANTUL
Bantul (MIN 2 Bantul) - Pelaksanaan ANBK MI di MTsN 2 Bantul di telah selesai dilaksanakan pada hari Selasa, (23/11/2021), gelombang pertama sesi satu Literasi dari pukul 08.00 – 10.00dan Selasa, dan Sesi ke 2 pukul 13.00-15.00 (23/11/2021), gelombang pertama sesi satu Numerasi pukul 08.10.00 dan sesi 2 pukul 13.00 - 15.00 tambah cadangan 5 siswa gelombang pertama sesi dua Literasi dari pukul 13.00 – 15.00 dan gelombang pertama sesi dua Numerasi pukul 13.00 – 15.00.
Kepala MIN 2 Bantul merasa lega dengan berakhirnya ANBK semoga bisa mendapatkan hasil yang maxsimal, tak lupa mengucapkan terimakasih dengan seluruh keluarga MTsN 2 Bantul atas kerjasama dalam membantu pelaksanaan ANBK.
H. Aidi Johansyah, S.Ag. MM Kepala Kantor Kementerian Agama Bantul monitoring langsung kegiatan ANBK. Asesmen Nasional Berbasis Komputer yang selanjutnya disingkat ANBK adalah asesmen yang menggunakan komputer secara daring dan semidaring sebagai media untuk menampilkan dan menjawab soal. Asesmen Kompetensi Minimum yang selanjutnya disingkat AKM adalah pengukuran kompetensi peserta didik dalam Literasi Membaca, Literasi Matematika (Numerasi) dan Survei Karakter.Beliau berharap dan berdoa semoga lancar dan sukses.
Kepala MTsN Bantul menyambut dengan ramah dan baik sehingga Pelaksanaan ANBK berjalan dengan lancar dan ini secara tidak langsung anak- anak sudah bisa mengamati dan berkenalan di lingkungan MTsN 2 Bantul.Semoga pada suatu saat ada salah satu siswa yang berkenan Masuk Madrasah.(Fatim)