Lompat ke isi utama
x
MTsN 4 Bantul

MTsN 4 Bantul Laksanakan Study Tour

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 16 January 2026

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Program madrasah yang sudah direncanakan oleh Waka Kesiswaan yaitu Study Tour yang dilaksanakan mulai Senin-Kamis (12-15/01/2026). Study tour ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 8 berjumlah 227 dalam 5 bus dan 21 pendamping, beserta 2 komite madrasah.


Menurut Waka Kesiswaan, Kety Astuti, program study tour adalah kegiatan belajar di luar kelas sebagai upaya menanamkan karakter terhadap para siswa. Tujuan study tour ini ke Jombang yaitu ziarah ke Makam Gus Dur (Mantan Presiden ke-4 RI).


"Study tour kita tidak hanya sekadar berekreasi tapi, lebih utama belajar pratek dalam menerapkan teori ilmu agama yang diperoleh di kelas untuk dipraktikkan di lapangan, seperti yang kita lakukan saat ini yaitu ziarah ke makan tokoh sekaligus kiai yang pernah memimpin negara tercinta yaitu Gus Dur, untuk itu kepada para siswa harus mengikuti dengan sebaik baiknya," tandas Kepala MTsN 4 Bantul, Sugeng Muhari.


Di makam Gus Dur, semua siswa dan pendamping berdoa bersama dipimpin oleh Ustaz Tony. Selesai ziarah di Jombang, rombongan melanjutkan perjalanan menuju ke Kota Batu, untuk selanjutnya ke Taman Safari Prigen untuk belajar di sana. (yul)