MIN 2 Bantul Salurkan 310 Paket Zakat Fitrah kepada Siswa, Guru, dan Warga Sekitar
Bantul ( MIN 2 Bantul ) - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, MIN 2 Bantul melaksanakan pentasyarufan zakat fitrah pada 19-20 Maret 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan para guru BTAQ dan tahfidz, peserta didik, serta warga sekitar yang kurang mampu.
Dari hasil pengumpulan zakat fitrah yang telah dilakukan, terkumpul sebanyak 310 paket beras. Adapun penyalurannya diberikan kepada 92 siswa dari kelas 1 hingga kelas 6, 17 paket untuk Bapak/Ibu Guru Tidak Tetap (GTT) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT), 2 paket untuk pengelola kantin, serta 3 paket untuk pembina Pramuka. Sementara itu, 19 paket lainnya dibagikan kepada warga sekitar madrasah yang membutuhkan.

Kepala MIN 2 Bantul, Yuhrotul Mardhiyah, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dan pembelajaran bagi peserta didik mengenai pentingnya berbagi.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi para penerima serta menanamkan nilai-nilai kepedulian dan kebersamaan di lingkungan madrasah," ujarnya.
Dengan adanya pentasyarufan zakat fitrah ini, MIN 2 Bantul tidak hanya menunaikan kewajiban syariat, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara madrasah dengan masyarakat sekitar. (Zul)