Lompat ke isi utama
x
MTsN 4 Bantul

Meski Libur, Siswa MTsN 4 Bantul Semangat Ikuti Les

Dikirim oleh Sugiyono pada 22 April 2024

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Guna mempersiapkan Try Out putaran terakhir Kabupaten Bantul, MTsN 4 Bantul mengadakan les tambahan. Kegiatan yang diikuti siswa kelas IX tersebut, berlangsung pada Sabtu (20/04). Bertempat di kelas masing masing masing, para siswa mendapat penguatan soal-soal dari Bapak/Ibu Guru.

Sugeng Muhari, Kepala Madrasah,  mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai persiapan menjelang detik-detik ujian yang akan diikuti siswa mulai minggu depan. “Kami berharap meski masih dalam suasana libur lebaran, siswa tetap semangat belajar agar lebih siap menghadapi ujian yang sebentar lagi akan berlangsung,”ucapnya.

Pada kegiatan les tambahan ini siswa memperoleh penguatan materi melalui pemberian soal-soal dan pembahasannya. Diharapkan melalui kegiatan ini akan mampu membekali siswa dalam mengerjakan soal nantinya. 

Pada kesempatan lain, Sriyono, Waka kurikulum mengatakan bahwa kegiatan ini tak lepas dari dukungan Bapak/Ibu guru dan juga siswa yang semangat mendampingi siswa meski di hari libur. “Meski MTsN 4 selalu di peringkat pertama rangking Try Out se-Kabupaten Bantul jenjang MTS, kami terus berusaha agar nilai siswa selalu naik,” tegasnya. Setiap pertemuan madrasah memberikan tambahan dua jam pelajaran per hari untuk  4 mata pelajaran Asesmen Daerah yang meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA,”jelasnya. Kegiatan serupa akan terus berlangsung menjelang asesmen daerah pada  Mei mendatang .(Kett)