MAN 4 Bantul Gelar Rapat Dinas Rutin Bahas Evaluasi dan Penguatan Visi
Bantul (MAN 4 Bantul) - Jumat (15/11) MAN 4 Bantul kembali menggelar rapat dinas di Aula MAN 4 Bantul pukul 13.30 WIB. Rapat yang dipimpin langsung oleh Mucharom, Kepala MAN 4 Bantul ini dihadiri oleh seluruh wakil kepala madrasah, para guru, serta pegawai.
Rapat di awali dengan evaluasi atas Program Kerja Kepala Madrasah (PKKM) yang telah dilaksanakan pada pekan lalu. Mucharom juga mengingatkan kembali visi MAN 4 Bantul, yaitu “ISTIMEWA,” yang merupakan singkatan dari Islami, Inovatif, Moderat, dan Berwawasan Global. Mucharom menegaskan pentingnya komitmen bersama untuk mencapai visi tersebut demi meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah.
Sebagai langkah konkret, Mucharom telah membentuk Super Tim yang terdiri dari 11 tim utama. Tim-tim tersebut memiliki fokus masing-masing, yaitu: Sukses PTN dan SKS, Pembiasaan Baik, Riset, P5RA (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil 'Alamin), Literasi, Tahasus Tahfidz, Ramah Anak, Revitalisasi Mushala, Pemenangan Lomba, Layanan Prima, dan Koperasi. “Super Tim ini merupakan wujud nyata untuk menggerakkan seluruh komponen madrasah menuju pencapaian visi kita,” ujar Mucharom.
Selanjutnya, Mucharom menutup rapat dengan harapan agar setiap tim dapat menjalankan perannya dengan penuh tanggung jawab, sehingga visi “ISTIMEWA” dapat tercapai secara optimal. Dengan sinergi dan kerja keras, MAN 4 Bantul optimis akan terus maju dalam mendukung pendidikan berkualitas dan berkarakter. (lel/ica)