Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

MAN 2 Bantul Menetapkan Ahass sebagai Penguji UKOM Jurusan Otomotif

Dikirim oleh eka putri pada 22 January 2024

Bantul (MAN 2 Bantul) Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan menjamin kompetensi siswanya, Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul kembali menggelar Uji Kompetensi Keterampilan, kali ini khusus untuk siswa jurusan Otomotif kelas XII. Acara ini menjadi lebih istimewa karena melibatkan tim penguji eksternal yang berasal dari AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) cabang Bambanglipuro.

MAN 2 Bantul

Tim penguji yang terlibat dalam uji kompetensi ini adalah Heru Wihardo dan Triaji, keduanya merupakan perwakilan dari AHASS motor yang terkemuka. Keberadaan tim penguji eksternal ini diharapkan dapat memberikan penilaian yang objektif dan merujuk pada standar industri otomotif. Purwosusilo, selaku pengampu keterampilan otomotif kelas XII, menyampaikan rasa bangganya terhadap pencapaian para siswa otomotif yang sedang menjalani uji kompetensi. Menurutnya, melibatkan tim penguji eksternal merupakan langkah positif untuk mengukur sejauh mana kompetensi siswa dalam menghadapi dunia industri otomotif yang semakin kompetitif.

"Keterlibatan tim penguji eksternal dari AHASS cabang Bambanglipuro ini memberikan nilai lebih pada uji kompetensi otomotif kali ini. Siswa-siswa kita bisa mendapatkan evaluasi yang lebih mendalam dan sesuai dengan tuntutan industri saat ini," ujar Purwosusilo. Uji Kompetensi Keterampilan ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari berturut-turut sesuai dengan sesi yang sudah dibagikan, di mana setiap siswa otomotif akan menunjukkan kemampuan praktik yang telah mereka pelajari selama masa pendidikan di MAN 2 Bantul. Rasa bangga dan harapan besar turut disampaikan oleh Purwosusilo, yang berharap agar seluruh rangkaian uji kompetensi selama tiga hari ke depan dapat berjalan lancar tanpa terjadi halangan.

Semoga melalui uji kompetensi ini, siswa jurusan Otomotif MAN 2 Bantul dapat mengukir prestasi gemilang dan siap bersaing di dunia industri otomotif yang terus berkembang pesat. (Msr)