Madamusba Lepas Siswa Peserta Lomba Pertapa Wiradaya di Kwarcab Bantul
Bantul (MAS Darul Mushlihin) – MA Darul Mushlihin Bantul (Madamusba) melepas siswa peserta lomba Pertapa Wiradaya di Kwarcab Bantul. Sebanyak 20 siswa-siswi Madamusba terdiri dari kelas 10 dan 11 dikirimkan untuk mengikuti kegiatan tersebut. Pelepasan dilaksanakan di kelas, Sabtu (14/12).
Di sela-sela melepas siswa, Wakasis Madamusba, Jefri Ajiz Setiawan menyampaikan tujuan pelepasa tersebut. “Kegiatan ini untuk pelapasan siswa yang ikut lomba Pertapa Wiradaya, semoga memperoleh hasil yang maksimal. Siswa Madamusba sebanyak 20 orang dari kelas 10 dan 11 putra dan putri kami kirimkan untuk mengikuti lomba tersebut. Lomba diikuti oleh satuan Pendidikan jenjang SMA, SMK, dan MA se-Kabupaten Bantul,” ujar Jefri.
Lebih lanjut, Jefri menyampaikan pelaksanaan lomba tersebut. “Lomba ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2024. Siswa Madamusba ikut berpartisipasi pada lomba pidato tema Kepahlawanan secara online. Selain perlombaan, juga dilaksanakan pejalanan dari Gedung Kwarcab sampai Museum Soeharto,” terang Jefri.
Di akhir ungkapannya, Jefri berharap semoga siswa mendapat ilmu dan pengalaman yang berharga. “Selamat berjuang kepada para siswa, semoga mendapatkan hasil maksimal, dan ilmu yang bermanfaat. Kami berharap adanya kegiatan bisa memberikan dampak positif siswa dalam menumbuhkan karakter luhur dan akhlakul karimah. Terus belajar bersungguh-sungguh untuk mengembangkan potensi yang dimiliki. Semoga kelak kalian akan menjadi penerus cita-cita luhur yang diharapkan oleh para pahlawan,” pungkas Jefri. (anh)