Lomba Kreativitas Daur Ulang Sampah antar SD/MI se-Kapanewon Sewon, MIS Ma’arif Saman Raih Juara Harapan III
Bantul (MIS Ma’arif Saman) - MIS Ma’arif Saman raih juara harapan III dalam lomba kreativitas daur ulang sampah antar SD/MI se-Kapanewon Sewon, yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kapanewon Sewon bekerja sama dengan Forum Anak Kapanewon Sewon. Kegiatan diikuti oleh 34 SD/MI dengan perwakilan 5 siswa dari sekolah, bertempat di Aula Syech Sewu Kapanewon Sewon dimulai pukul 08.00 sampai selesai, MIS Ma’arif Saman menampilan fashion show kostum dari daur ulang sampah botol bekas, koran bekas dan plastik bekas, Rabu (25/10/2023).
Adapun maksud dari kegiatan ini dilaksanakan untuk menumbuhkan kepedulian siswa-siswi terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan terutama pengelolaan sampah. Tujuan yang diharapkan yaitu untuk mendukung tercapainya Kabupaten Bantul Layak Anak dan Bersih Sampah 2025, Sebagai media untuk memperkokoh silaturahmi, kekeluargaan antar SD/MI se-Kapanewon Sewon, Sebagai wahana untuk menumbuhkan pendidikan karakter anak didik dan sebagai implementasi dari kurikulum merdeka dalam hal Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Indrati, Kepala Madrasah menyampaikan apresiasi luar biasa kepada perwakilan siswa dan seluruh POT. “Terimakasih kami ucapkan kepada anak-anak yang telah berani tampil dan juga kepada seluruh POT yang telah bekerjasama dalam mempersiapkan kegiatan ini dengan sangat baik dan penuh semangat. Dengan memanfaatkan botol bekas, koran bekas dan plastik bekas, mampu menghasilkan sebuah karya yang sangat indah.” tutur Indrati.
“Semoga kegiatan-kegiatan seperti ini bisa memberikan energi positif sehingga kita bisa lebih bijak lagi dalam mengelola sampah. Mari, kita sukseskan Kabupaten Bantul Bersih Sampah 2025!”, tambahnya. (Ind)