Lompat ke isi utama
x
MAN 4 Bantul

Latih Kekompakan, Materi Praktik Senam Mapel Penjasorkes di MAN 4 Bantul

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 14 September 2023

Bantul (MAN 4 Bantul) – Senam merupakan satu di antara cabang olahraga yang melibatkan beberapa gerakan tubuh serta membutuhkan kecepatan, kekuatan, dan keserasian gerakan fisik. Pada mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes) terdapat materi senam aerobik untuk siswa kelas XI dan kelas XII. Masuki pertengahan semester, para siswa mulai melakukan penilaian praktik senam. Kegiatan penilaian sudah dimulai sejak Selasa (12/9) sesuai jadwal pelajaran kelas masing-masing.

Senam aerobik merupakan rangkaian gerak yang diiringi dengan irama musik yang telah disesuaikan dan memiliki durasi tertentu. Sebelumnya para siswa diminta untuk memilih dan berkreasi gerakan senam dari contoh video senam di Youtube. Kemudian para siswa yang telah dibagi menjadi beberapa kelompok melakukan penilaian. “Praktik senam aerobik menuntut berbagai bentuk gerakan yang cukup banyak, para siswa dilatih untuk menjaga kekompakkan antar kelompok dan menghafal gerakan, diharapkan para siswa dapat lebih terampil dan kreatif,” ujar Harmadi, guru Penjasorkes.

“Dengan gerakan motorik yang terlatih gerakan senam pagi juga dapat melancarkan peredaran darah sehingga siswa lebih sehat dan segar, mencegah siswa agar tidak mengantuk dan bermalas-malasan di kelas. Jika siswa sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi mereka akan meningkat dan memudahkan mereka untuk menangkap pelajaran yang diberikan oleh guru didalam kelas,” ungkap Harmadi ketika ditemui tim Humas disela-sela penilaian praktik senam. (sof/ica)