Lompat ke isi utama
x
Pembinaan

KUA Kecamatan Sewon Gelar Pembinaan Ketahanan Keluarga Pusaka Sakinah

Dikirim oleh ponijo pada 8 September 2020

Bantul (KUA Sewon) - Kantor urusan Agama (KUA) Kecamatan Sewon Bantul, Selasa (8/9) mengadakan Pembinaan Ketahanan Keluarga Pusaka Sakinah (Pusat layanan Keluarga Sakinah) Bertempat di warung Omah Sawah diikuti 25 peserta calon pengantin. Tujuan diselenggarakan pembinaan adalah untuk memelihara keutuhan keluarga yang harmonis rukun dan punya daya tahan dalan menghadapi masa pandemi covid 19.

Kepala KUA Kecamatan Sewon  Asrori, SH. dalam sambutannya  mengajak kepada para peserta untuk mewujudkan ketahanan keluarga yang kokoh, rukun, lestari dan sejahtera. Keluarga menjadi benteng utama bagi ketahanan nasional. Setiap anggota keluarga agar tetap menjaga pola hidup sehat, menjauhi narkoba.

Pembinaan menghadirkan narasumber Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag Bantul Dr.H.Halili Rais, S.Ag. MSI dengan materi visi keluarga sakinah, Hj. Wahyu Sinangsih, S.Kom.I dengan materi manajemen keuangan keluarga, serta Jafar Arifin, S.,Ag.,MA dengan materi problematika rumah tangga dan Solusinya. (jfr/pjo)