Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Kontingen MAN 2 Bantul Berangkat dalam Ajang Final Lomba Essay di Lombok

Bantul (MAN 2 Bantul) - Siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul dengan penuh semangat berangkat menuju Lombok, Nusa Tenggara Barat, untuk mengikuti final seleksi Education Fair tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Nahdlatul Wathan Mataram. Dalam kompetisi ini, mereka diwakili oleh Muhammad Anas Mufid dari kelas XII IPS 1 dan Dita Ria Cahya Ningsih dari kelas XII MIPA 2, Jumat (26/1).

Para siswa ini merupakan finalis dari MAN 2 Bantul yang akan bersaing dengan finalis dari beberapa sekolah sederajat lainnya, antara lain MAN 2 Kota Bima, MAN 1 Kuantan Singingi, dan SMAN 1 Gerung. Mereka didampingi oleh guru pendamping penelitian, yaitu Moh Lutfi Salim Al Hanani. Babak final lomba essay akan berlangsung selama 3 hari, dimulai pada 27 Januari 2024. Pada hari pertama, akan dilaksanakan final lomba essay dan debat, yang dijadwalkan berlangsung sekitar pukul 13.20 waktu setempat. Seluruh siswa MAN 2 Bantul berharap dapat memberikan hasil terbaik pada kompetisi ini.

Hari kedua acara akan menampilkan pengumuman hasil pemenang lomba, pembagian hadiah, dan closing ceremony. Semua peserta finalis akan menantikan momen ini dengan harap-harap cemas, berharap nama mereka akan terpilih sebagai yang terbaik. Hari ketiga akan menjadi waktu yang spesial, di mana panitia akan mengajak seluruh peserta finalis untuk menikmati keindahan pulau Lombok. Rencananya, kegiatan ini akan mencakup kunjungan ke wisata air terjun, Rumah Adat Sade Sasak, Bukit Marese, dan KEK Mandalika. Semua peserta diharapkan dapat menikmati pengalaman ini sekaligus mempererat persaudaraan antar-siswa dari berbagai sekolah di tingkat nasional. Semoga perjalanan dan partisipasi siswa-siswa MAN 2 Bantul di Education Fair ini berjalan sukses dan membawa prestasi yang membanggakan. (Msr)