Lompat ke isi utama
x
mtsn 5 bantul

KOMINFO KABUPATEN BANTUL FASILITASI APLIKASI E-PEMILOS

Dikirim oleh liana pada 8 October 2021

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Persiapan Pemilos di MTsN 5 Bantul dimulai, tahapan demi tahapan  dilaksanakan. Kamis (7/10) Waka Kesiswaan Rita Wahyuningsih, S,Pd di dampingi pembina Osis membimbing para siswa calon Ketua Osis dihalaman madrasah dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan covid -19 dengan ketat. Diawali dengan Sosialisasi Persiapan Pemilos SLTP/Ms Tahun 2021 dimana materi sudah disiapkan oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupate Bantul.

Menurut Rita dengan adanya pemilihan OSIS siswa mengerti arti pemerintahan dari, oleh, dan untuk rakyat dengan merefleksikan kepengurusan OSIS: dari, oleh, dan untuk siswa, mengenal dan memahami nilai-nilai demokrasi dengan merefleksikan pada adanya nilai-nilai yang harus ditegakkan dalam ber-OSIS,  mengerti PEMILOS sebagai media demokrasi di sekolah, untuk pastikan terpilih Ketua OSIS yang mampu menegakkan nilai-nilai demokrasi dalam kepemimpinannya , mengenal arti penting pemerintahan dari, oleh, dan untuk rakyat bercermin dari kepengurusan OSIS, dan  mengenal dan menegakkan nilai-nilai demokrasi mulai dari PEMILOS hingga penyelenggaraan kepengurusan OSIS nantinya.

Drs. Tavif Raharja sebagai Kepala Madrasah sangat mendukung menurutnya pemilos merupakan miniatur pemilu agar siswa mengerti arti penting memilih pemimpin yang baik,  mengerti pentingnya terlibat dalam pemilihan ketua OSIS untuk pastikan kepentingannya dapat terakomodir dalam program dan kebijakan OSIS,  mengerti pentingnya terlibat dalam setiap tahapan/ proses pemilu dan mengenal tahapan, teknis, dan aspek penting dalam pemilu .

 Pemilos dilaksanakan dengan durasi waktu Pendek namun memuat pokok-pokok tahapan Pemilu dan dilaksanakan cukup menggunakan perlengkapan yang ada di madasah dan meminimalkan biaya. Sehingga anggaran madrasah  tidak terganggu, begitu tegas Dinas KOMINFO Kabupaten Bantul memfasilitasi aplikasi e-Pemilos yang bisa dimanfaatkan dalam Pelaksanaan Pemilihan Ketua OSIS SLTP/MTs  dan SLTA/MA  tahun 2021.(ym)