Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

Kepala Perpustakaan de'Talenta Lib MTsN 6 Bantul Kembali Terima Penghargaan  

Dikirim oleh Sugiyono pada 27 Mei 2024

Bantul ( MTsN 6 Bantul )  - Dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Kepala Perpustakaan de'Talenta Lib MTsN 6 Bantul, merasa bersyukur atas penghargaan yang diterimanya dari madrasah. Untuk kesekian kalinya Ely Widayati mendapat penghargaan sebagai GTK dengan integritas tinggi, sebuah pengakuan atas dedikasi dan komitmennya dalam mengelola perpustakaan dan melayani pemustaka.

Penghargaan tersebut diberikan oleh kepala madrasah, Mafrudah, yang menyatakan bahwa seorang pustakawan, terutama kepala perpustakaan, diharapkan memiliki kompetensi yang memadai di bidangnya. "Beliau telah menunjukkan kemampuannya dalam mengelola perpustakaan dan memberikan layanan terbaik kepada warga madrasah. Integritas dan profesionalismenya patut dicontoh," ujar Mafrudah.

Sebagai kepala perpustakaan, ia tidak hanya bertanggung jawab atas manajemen buku dan sumber daya informasi, tetapi juga berperan penting dalam menciptakan budaya literasi di MTsN 6 Bantul. Ia aktif mengadakan berbagai kegiatan literasi dan membaca, serta memberikan bimbingan kepada siswa dan guru dalam mencari dan memanfaatkan informasi secara efektif.

Beliau mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas penghargaan ini. "Saya merasa sangat bersyukur dan terhormat menerima penghargaan ini. Semoga saya bisa terus memberikan yang terbaik bagi perpustakaan dan menjadi inspirasi bagi warga madrasah dalam meningkatkan minat baca dan literasi," tuturnya dengan penuh haru.

Penyerahan penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi seluruh staf dan guru di MTsN 6 Bantul untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan mereka. Dengan semangat Hari Kebangkitan Nasional, MTsN 6 Bantul berkomitmen untuk membangun generasi penerus yang cerdas, berintegritas, dan berwawasan luas. (elw)