Kepala MIN 3 Bantul Tanda Tangani Pakta Integritas Program Gizi Untuk Prestasi di Madrasah
Bantul (MIN 3 Bantul) - Salah satu Madrasah di Yogyakarta yang ditunjuk oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta untuk menjadi piloting project program gizi untuk prestasi adalah MIN 3 Bantul. Oleh karena itu, secara bertahap perbaikan-perbaikan baik dari sisi sarana prasarana dan sumber daya manusia terus ditingkatkan agar dapat menuju madrasah sehat, hebat bermartabat.
Sebagai bentuk keseriusan dan komitmen program ini, maka MIN 3 Bantul yang diwakili oleh Kepala madrasah diminta untuk mendatangani pakta integritas pada hari rabu (29/5) bertempat di Hotel Platinum Yogyakarta.
Gizi menjadi salah satu isu penting dalam pendidikan di sekolah, khususnya ditingkat dasar, dikarenakan para siswa-siswinya berada pada tataran umur tahap perkembangan. Dengan gizi yang baik diharapkan mampu menunjang prestasi di kalangan siswa-siswi, papar Subarniyati, Kepala MIN 3 Bantul. (Agassa)