Lompat ke isi utama
x
MI Al Anwar Nangsri Pundong

Kamad dan Guru MI Al Anwar Hadiri Syawalan dan Pembinaan

Dikirim oleh Sugiyono pada 22 April 2024

Bantul (MI Al Anwar) - Di minggu ketiga Lebaran ini PGRI Kapanewon Pundong laksanakan syawalan oleh seluruh Anggota PGRI se Pundong bertempat di Gedung Gor Balai Seloharjo Senin (22/4/2024). Kegiatan dimulai pukul 09.00 sampai 11.30 WIB ini dihadiri oleh Kepala Dinas ,Panewu dan Fahrudin selaku ustadz pemateri dalam mengisi tausiyah

Ketua PGRI dan Kegiatan Sajadi dalam sambutannya menyampaikan, "Ucapan Selamat Idul Fitri 1445H, mohon maaf lahir batin.serta apabila kami selaku dari panitia kegiatan apabila dalam menyediakan tempat dan segala sesuatu kurang berkenan mohon dimaafkan,semoga kekurangan ditahun ini akan menjadi bahan evaluasi pada tahun yang akan datang"ujarnya.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kab Bantul Nugroho Eko Setyanto dalam sambutanya mengucapkan taqobbalallah kullu ‘aam waantun bil khoir minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan bathin serta memberikan motivasi kepada bapak ibu guru dan kepala sekolah agar pandai memanfaatkan waktu, disiplin dan bersungguh-sungguh dalam bekerja dengan harapan kita yakin proses tidak pernah menghianati hasil. mari semua saja berlomba-lomba dalam meningkatkan pendidikan yang lebih baik di Bantul ini,Ungkapnya

Ustadz Fahrudin dalam tausiyahnya juga menyampaikan, apresiasi pelaksanaan Syawalan berjalan meriah ini harapanya kita datang ke majlis yang istimewa ini tentunya tujuan utama adalah saling maaf memaafkan dengan tali silaturakhim pererat ukhuwah dan kekeluargaan, saling menghargai perbedaaan, rukun, harminis, saling menjaga keakraban dan persaudaraan, setiap orang adalah pemimpin dan setiap pemimpin harus mempertanggungjawabkan kiprahnya. Dengan saling memaafkan maka semoga ibadah kita selama romadhon diterima Allah SWT dan insya Allah kita termasuk golongan yang bertaqwa "ucapnya.(Fatim)