Wisuda Tahfiz Kelas 9 Jadi Puncak Perayaan HAB Ke-44 MTsN 6 Bantul
Bantul (MTsN 6 Bantul) - Gelaran puncak perayaan Hari Amal Bakti (HAB) ke-44 MTsN 6 Bantul berlangsung meriah pada Sabtu (19/03) dengan kegiatan Wisuda Tahfiz bagi siswa kelas 9. Berbagai menu acara mengisi kegiatan yang dihadiri oleh Kakanwil Kemenag DIY, Dr. H. Masmin Afif, M. Ag., Kakan Kemenag Bantul, H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM, Pengawas Madrasah, Kapolsek Pleret, Danramil Pleret, Lurah Desa Wonokromo, Kepala Puskesmas Pleret, Pengasuh pondok pesantren di wilayah Wonokromo dan sekitarnya serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya Kakanwil Kemenag DIY menyampaikan ucapan selamat dan pesan kepada seluruh wisudawan. "Selamat dan sukses untuk semua siswa yang di wisuda, ingatlah 2 hal yaitu kuasa ilmu dan bahasa maka dunia ada digenggaman kita dan rawatlah Al Qur'an karena akan kelak akan menjadi penolongmu," kata Kakanwil.
Acara dalam kegiatan wisuda tahfiz diantaranya adalah pemotongan tumpeng, pemberian penghargaan kepada 3 penghafal Al Qur'an terbanyak, launching Madrasah Digital, launching dua buku antologi karya siswa, launching buku solo Kepala Madrasah, show batik shibori dan pembagian hadiah lomba.
Mafrudah, Kepala MTsN 6 Bantul mengucapkan terima kasih kepada seluruh pondok pesantren di wilayah Wonokromo, Jejeran dan sekitarnya yang telah bersinergi sehingga anak-anak menjadi hafiz dan hafidzoh. "Alhamdulillah agenda madrasah banyak dan sudah terlaksana dengan lancar berkat dukungan, kerjasama dan doa restu dari pengasuh pondok pesantren yang para santrinya banyak bersekolah di MTsN 6 Bantul, kami haturkan banyak terima kasih untuk itu," kata Mafrudah.