Lompat ke isi utama
x
MI Tahfidz El Muna Q

Uji Publik Kurikulum MI Tahfidz El Muna Q

Dikirim oleh Sugiyono pada 27 July 2024

Bantul ( MI Tahfidz El Muna Q ) - Pada hari Kamis, 25 Juli 2024 MI Tahfidz El-Muna Q telah melaksanakan uji publik kurikulum yang dihadiri oleh Pengawas Madrasah Samsudin, Perwakilan pengurus Yayasan El-Muna Q, Agus Najib, Ketua komite  Maratul Istianah, perwakilan dari wali siswa kelas 1 sampai kelas 6, perwakilan peserta didik dan seluruh guru di madrasah. Kegiatan tersebut dilaksanakan dari pukul 13.00 -15.00 WIB.

Kegiatan uji publik kurikulum dilaksanakan setelah KBM selesai sehingga tidak mengganggu kegiatan KBM yang sedang berlangsung.
Dalam sambutannya Kepala Madrasah  Laily Fauziyah manyampaikan bahwa sekolah MI tahfidz el-Muna Q pada tahun ajaran 2024/2025 masih menggunakan dua kurikulum, yakni kurikulum merdeka untuk siswa kelas 1,2,4 dan 5 serta kurikulum K13 untuk siswa kelas 3 dan 6.

Sedangkan menurut Agus Najib uji publik kurikulum sangat penting dilaksanakan untuk melihat kesesuain antara kurikulum yang telah disusun dengan visi misi madrasah. “Selaku perwakilkan dari pengurus Yayasan saya sangat berterimakasih kepada pihak sekolah yang telah mengadakan kegiatan uji publik kurikulim ini ", ungkap Agus Najib. " Harapannya dengan adanya kegiatan ini, sekolah mendapat banyak masukan positif dari berbagai pihak agar menjadi perbaikan untuk kedepannya.”imbuhnya bersemangat.

 
Ni’matun Khoeriyah, perwakilan  tim kurikulum memaparkan isi kurikulum madrasah diikuti masukan dari pengawas. “Kurikulum yang disusun oleh pihak sekolah sudah sangat baik, namun sekolah perlu menjelaskan lebih detail lagi keunggulan dan kelebihan yang dimiliki.” ungkap Samsudin pengawas madrasah.

Apresiasi yang sama juga disampaikan oleh ketua komite “Saya berharap kurikulum yang sudah sangat baik ini bisa dijalankan dengan cara yang menyenangkan, sehingga anak-anak bisa mengikuti kegiatan belajar dengan baik.” ungkap Maratul Istianah. 


Selain mendapat apresiasi dari beberapa pihak, kurikulum yang telah disusun oleh pra tim juga mendapat masukan dan saran dari beberapa wali. (List)