Lompat ke isi utama
x
MIN 2 Bantul

Terapkan MPLS Saat Hari Pertama Masuk Sekolah di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Bantul Adakan Apel

Dikirim oleh liana pada 11 July 2023

Bantul (MIN 2 Bantul) – Hari pertama masuk sekolah tahun ajaran baru 2023/2024 menggelar apel  hari pertama masuk sekolah diisi dengan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) atau Masa Taaruf Siswa Baru (MATSAMA) serta untuk saling mengenal antar sesama siswa didik. Wali murid pun sangat antusias mengantarkan anak – anaknya bersekolah. Senin (10/07/2023).

"Hari pertama pasca libur selama beberapa hari yang juga perayaan Idul Adha 1444 Hijiriah siswa hanya pengenalan lingkungan sekolah untuk anak-anak siswa baru selama enam hari ke depan, setelah itu baru aktif belajar,” kata Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Bantul, Siti Fatimah.

Bahkan, nampak sekali puluhan orang tua sudah bersiaga mengantar, mendampingi sekaligus melihat aktivitas pengenalan sang buah hati di dalam ruang belajar hingga jam pulang sekolah.

Siti Fatimah, Selaku Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Bantul mengatakan, pelajar sekolah dasar jenjang Ibtidaiyah tahun ajaran sebelumnya sudah bergeser kelas satu tingkat ke atas akan mengikuti pengenalan lingkungan kelas baru, dan penguatan pendidikan karakter sementara untuk murid baru sedang dalam pengenalan lingkungan sekolah selama enam hari ke depan.

"Hari ini diawali dengan penyerahan perwakilan wali siswa baru menyerahkan putra putrinya untuk didik di madrasah ini, kemudian bersama-sama anak diajak bernyanyi hari pertama kesekolah dilanjutkan perkenalan bapak ibu guru dan siswa baru di halaman madrasah dilanjutkan pembacaan tata tertib dikelas masing-masing dengan acuan jadwal pengenalan lingkungan sekolah untuk anak-anak selama enam hari, dan tanggal 17 Juli baru aktif belajar,” ujar Kamad MIN 2 Bantul.

“Pada tahun ajaran baru pihaknya menerima sekitar 56 peserta didik baru yang terbagi dalam 2 kelompok rombongan belajar (Rombel). Sedangkan jumlah siswa keseluruhan mulai dari kelas I-VI sebanyak 357 pelajar terbagi dalam 12 rombel. Setiap rombongan belajar sekitar 28 - 30 pelajar, sesuai dengan kebutuhan dikarnakan siswa cukup cuman banyak masyarakat yang sudah bisa mempercayai sekolah madrasah ini", tuturnya. (Fat)