Lompat ke isi utama
x

Menag Lauching Pusaka Sakinah dan Gerakan Moderasi Beragama Berbasis Keluarga serta Kampung Zakat Wakaf

Bantul (Kankemenag) - Berlangsung di gedung induk Pemda Bantul, Kamis (12/9) Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin melaunching Pusat Layanan Keluarga Sakinah (Pusaka Sakinah), Gerakan Moderasi Beragama Berbasis Keluarga, dan Kampung Zakat Wakaf.

Dalam sambutannya, Menteri Agama mengatakan bahwa Pusaka Sakinah merupakan upaya terobosan pemerintah untuk menjaga, memelihara, dan menguatkan ketahanan keluarga.

Wakil Gubernur Paku Alam X Apresiasi Perubahan Budaya Kerja Kantor Urusan Agama

Bantul (Kankemenag) - Wakil Gubernur DIY Paku Alam X apresiasi perubahan budaya kerja KUA yang saat sekarang ini lebih aktif responsif dalam melayani masyarakat. Hal ini disampaikan Kamis (12/9) pada acara lounching Pusaka Sakinah (Pusat Layanan Keluarga Sakinah) dan Gerakan Moderasi Beragama Berbasis Keluarga serta Kampung Zakat Wakaf oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin, berlangsung di gedung induk Pemda Bantul.

Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah JFT Penghulu Kantor Kemenag Bantul

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya pelayanan pernikahan, Senin (9/9) dilaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah kepada JFT penghulu, an. As'ari, S.Ag., dan Aziz Muslim, SHI, MH., sekaligus penyegaran rotasi penghulu dan penyuluh agama Islam di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, berlangsung di aula kantor.

Ciptakan Keluarga Sakinah Kemenag Bantul Gelar Binwin

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka meningkatkan komitmen calon pengantin di Kecamatan Bantul, untuk menuju rumah tangga bahagia, sakinah mawaddah warrahmah, Senin (9/9) Kantor Kementerian Agama mengadakan bimbingan perkawinan (Binwin), bertemoat di aula KUA Kecamatan Bantul, yang dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul Drs. H. Buchori Muslim, M.Pd.I.

Lestarikan Keluarga Sakinah Kantor Kemenag Bantul Beri Bimbingan Pengelolaan Keuangan

Bantul (Kankemenag)- Guna meminimalisir terjadinya perceraian, Selasa (3/9) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul selenggarakan bimbingan pengelolaan keuangan bagi pasangan pengantin baru bertempat di aula kantor. Kasi Bimas Islam Dr. H. Halili melaporkan bimbingan diikuti 50 peserta sebagai kelanjutan bimbingan perkawinan yang sudah diberikan sebelum pasangan pengantin melangsungkan pernikahan. Bimbingan dengan materi pengelolaan keuangan keluarga ini bertujuan untuk melestarikan pernikahan agar tercipta keluarga bahagia.

FKPAI Kemenag DIY Gelar Silaturahmi dan Apel Akbar Penyuluh Non PNS

Bantul (Kankemenag) - Berlangsung di Masjid Agung Manunggal Bantul, Sabtu (31/8) Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI) Non PNS menggelar silaturrahmi dan apel akbar penyuluh Agama Islam non PNS, se Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan Tema Peran Penyuluh dalam Menjaga Marwah Kementerian Agama dan Pemersatu Bangsa.

Tingkatkan Kualitas Layanan KUA Kemenag Bantul Kerjasama dengan Dukcapil

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masysrakat, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul menjalin kerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bantul (Dukcapil), terkait pelayanan pernikahan dan perubahan data kependudukan, baik surat nikah, kartu keluarga dan KTP. Untuk merealisasikan program tersebut, Jumat (30/8) diselenggarakan rapat koordinasi bersama kepala Kantor Urusan Agama (KUA) bertempat di Kantor Dispenduk Bantul.

Kasubdit Bina Keluarga Sakinah Dorong Transformasi KUA Melalui Pusaka Sakinah

Bantul (Kankemenag) – Kantor Urusan Agama (KUA) memiliki potensi yang sangat besar, secara istilah KUA menjadi tulang punggung untuk bangsa dan negara. Potensi KUA merupakan unit pemerintahan vertikal di Kecamatan, unit pelaksana teknis bimbingan masyarakat Islam. KUA juga mempunyai akses kepada calon pengantin yang akan membentuk keluarga, tersebar di seluruh nusantara, diperkuat dengan 5000 penghulu, 4500 penyuluh fungsional dan 4500 penyuluh honorer. KUA punya peran strategis untuk menciptakan ketahanan keluarga.

KUA Kecamatan Kretek Launching Pembinaan Agama Bagi Mualaf

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka pembinaan keagamaan, KUA kecamatan Kretek Jumat (23/8) mengadakan pengajian rutin Instansi, sekaligus launching pembinaan agama bagi mualaf. Hadir dalam acara tersebut, Kakankemenag kabupaten Bantul, ketua baznas kab. Bantul KH. Damanhuri, camat kretek yang diwakili sekcam, beserta muspika, lurah se Kecamatan Kretek ketua MUI, ketua FKUB kecamatan Kretek, kepala KUA sebagai tuan rumah dan instansi nifo Kecamatan Kretek.

Berlangganan Bimas Islam