Lompat ke isi utama
x

FGD Perencanaan Kanwil Kemenag DIY: Kankemenag Bantul Jadi Tuan Rumah

Gunungkidul (Kankemenag Bantul) – Rabu (19/11/2025), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menjadi tuan rumah pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) Perencanaan yang digelar di RM Segara Giri, Gunungkidul. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kanwil Kemenag DIY dan diikuti oleh para JF Perencana baik dari Kanwil maupun Kankemenag Kabupaten/Kota se-DIY.

 

Kankemenag Bantul Jadi Tuan Rumah FGD Keuangan dan BMN

Gunungkidul (Kankemenag Bantul) – Dalam rangka meningkatkan efektivitas, akuntabilitas, serta optimalisasi pengelolaan Keuangan Negara dan Barang Milik Negara (BMN), Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) DIY menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Keuangan dan BMN pada Rabu (19/11/2025), bertempat di Segara Giri Resto, Purwosari, Gunungkidul.

 

Tim ZI Kankemenag Bantul Dampingi MTsN 1 Bantul pada Bedah Eviden ZI Tahun 2025

Bantul (Kankemenag) - Tim Pembangunan Zona Integritas (ZI) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul), yaitu Agus Yunianto dan Isman diundang Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bantul guna pendampingan dalam rangka memverifikasi ketepatan bukti dukung pelaksanaan pembangunan ZI. Acara berlangsung di Aula MTsN 1 Bantul, Jumat (14/11/2025).

 

Bangun Sinergi Zona Integritas dan Berbagi Praktik Baik, Kankemenag Bantul Terima Studi Tiru dari Kankemenag Kepulauan Seribu

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul kembali menjadi tujuan studi tiru bagi satuan kerja Kementerian Agama dari luar daerah. Kali ini, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Seribu yang melaksanakan kegiatan studi tiru dan diskusi kelompok terfokus (FGD) dengan tujuan memperdalam praktik baik dalam pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), serta memperkuat pengelolaan keuangan dan barang milik negara (BMN) yang akuntabel dan transparan.

FKUB Kabupaten Bantul Gelar FGD Bersama FPLA, Bahas Penguatan Sinergi Moderasi Beragama

Bantul (FKUB) – Dalam rangka mengoptimalkan kegiatan dan meningkatkan kualitas kerukunan serta moderasi beragama di Kabupaten Bantul, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bantul mengadakan kegiatan Forum Group Discussion (FGD) bersama Forum Pemuda Lintas Agama (FPLA) Kabupaten Bantul, Selasa (11/11/2025) di Waroeng Omah Sawah (WOS), Miri Pendowoharjo, Sewon.

 

Kankemenag Bantul Gelar Bimtek Pengelolaan Aplikasi Srikandi

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Aplikasi Srikandi yang berlangsung di Aula PLHUT, Kamis (06/11/2025). Kegiatan ini dibuka oleh Kasubbag TU, Aminuddin, dan diikuti oleh pengelola persuratan dari kantor bawah atap, KUA, serta madrasah negeri se-Kabupaten Bantul.

 

Kankemenag Bantul Terima Studi Tiru dari Balmon Spekfrekrad Kelas I Yogyakarta

 

Bantul (Kankemenag) — Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menerima kunjungan audiensi dari Balai Monitor (Balmon) Spektrum Frekuensi Radio (Spekfrekrad) Kelas I Yogyakarta dalam rangka studi tiru terkait pelayanan publik ramah kelompok rentan. Kegiatan berlangsung di Aula PLHUT Kankemenag Bantul pada Kamis (30/10/2025).

 

Berlangganan Tata Usaha