Tanamkan Budaya Literasi MTs N 3 Bantul Selenggarakan Lomba Cipta Puisi
Bantul-(MTsN 3 Bantul) Vicky Sa’adah keluar sebagai Juara 1 Lomba Cipta Puisi yang diselenggarakan Perpustakaan Baitul Hikmah MTsN 3 Bantul. Vicky yang mempunyai hobi membaca tersebut mencoba menuangkan gagasan dalam puisi berjudul “Sang Pahlawan”. Pahlawan tidak saja berjuang dengan peluru, tetapi bisa juga dengan semangat menyebarkan ilmu. Selain Vicky, dua pemenang lainnya adalah Rahma Isnandila Putri, dan Mayasari.
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa MTsN 3 Bantul tersebut sebagai bentuk upaya andil perpustakaan dalam menanamkan budaya literasi di kalangan siswa. Kegiatan lomba berlangsung tanggal 19-30 November, sedangkan pengumuman dan penyerahan hadiah dilaksanakan Senin (13/1) bersamaan dengan upacara bendera di halaman MTsN 3 Bantul. Atas capaian tersebut, masing-masing pemenang berhak mendapatkan piagam penghargaan, piala, dan hadiah berupa buku.
Kamad MTsN 3 Bantul, Sugeng Muhari, S.Pd. Si., mengapresiasi kegiatan tersebut. Sugeng Muhari juga bangga atas capaian para siswa. Harapannya kegiatan lomba cipta puisi dapat memotivasi siswa untuk berkreasi.
“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya atas penyelenggaraan lomba karya cipta puisi. Harapannya, siswa semakin termotivasi untuk selalu berkreasi dan berkarya khususnya puisi. Akhirnya selamat untuk para pemenang,” ujarnya. (sis)