Lompat ke isi utama
x
PHU

Taaruf Calon Jemaah Haji Kabupaten Bantul Tahun 1444H/2023M

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 13 February 2023

Bantul (Kankemenag) - Senin (14/2), bertempat di Pendopo Manggala Parasamya Bantul, dilaksanakan Taaruf Calon Jemaah Haji Kabupaten Bantul Tahun 1444H/2023M. Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Mustafid mewakili kepala kantor menjadi pembicara dalam taaruf ini bersama Tri Wahyuni dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul.

Kegiatan ini diikuti 921 jemaah haji yang akan berangkat tahun ini. Turut hadir Bupati Bantul, Wakil Bupati Bantul, Kepala Bagian Kesejahteran Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Bantul, Pengurus KBIHU, dan calon petugas haji.

PHU

Kabag Kesra, Pambudi Arifin Rahman sebagai ketua penyelenggara menyampaikan tujuan pelaksanaan taaruf ini. “Pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka untuk memberi kesempatan satu sama lainnya untuk saling tukar informasi tentang haji, serta membiasakan untuk berinteraksi dengan orang baru, kerana nantinya bapak ibu semua akan dipertemukan dengan jutaan orang dari berbagai penjuru dunia,” jelasnya.

“Selain itu, taaruf ini sekaligus sebagai penguatan dari manasik haji yang diselenggarakan oleh Kemenag maupun KBIHU,” tambahnya.

Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih dalam sambutannya mengajak para jemaah untuk senantiasa bersyukur. “Walau bagaimanapun harus kita syukuri, karena bapak ibu semua sudah menunggu sekian tahun hingga tahun ini insyaAllah akan berangkat. Pasti banyak ikhtiar yang telah dilakukan, oleh karena itu rasa syukur harus selalu kita tanamkan dalam diri,” ucapnya.

“Semoga pelaksanaan ibadah haji bapak ibu semua, nantinya bisa lancar sesuai harapan dan bisa menjadi haji yang mabrur,” tambah Halim.

PHU

Sebagai pembicara pertama, Mustafid menyampaikan terkait pelaksanaan haji. Ia menjelaskan tentang BPIH (Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji) dan Bipih (Biaya Perjalanan Ibadah Haji). Pembicara kedua, Tri Wahyuni mengimbau kepada para jemaah untuk menjaga kesehatan.

“Bapak ibu semua harus selalu menjaga kesehatan agar ketika berangkat haji nanti bisa fit. Bapak ibu bisa membiasakan jalan kaki minimal 1,6 km, makan makanan yang sehat, minum dan istirahat yang cukup,” ucapnya.

“Nanti kita akan adakan pembinaan kesehatan di 27 Puskesmas dari 17 kapanewon. Dengan pembagian sesuai alamat masing-masing, karena jika dilakukan di Dinkes akan memakan waktu yang cukup lama,” tambahnya. (Dnd)