Lompat ke isi utama
x
MTsN 2 Bantul

Songsong AM dan ASPD, MTsN 2 Bantul Adakan AMT Hadirkan Motivator Nasional

Dikirim oleh liana pada 10 March 2023

Bantul (MTsN 2 Bantul) – MTsN 2 Bantul selenggarakan AMT (Achievement Motivation Training) untuk siswa kelas IX pada Senin (06/03) kemarin. Kegiatan ini merupakan serangkaian kegiatan yang disusun dan diagendakan oleh madrasah guna meningkatkan semangat belajar siswa dalam menyongsong Asesmen Madrasah (AM) dan Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD)/Asesmen Daerah (ASDA).

Afif Hidayatullah sebagai motivator nasional yang digandeng MTsN 2 Bantul untuk mengisi acara pada kesempatan ini. Selain acara AMT ini, madrasah juga sudah mengadakan upaya-upaya tambahan jam mata pelajaran ASPD yang rutin dilaksanakan di sore hari setiap hari Senin - Kamis. Selain itu juga menambah jam pelajaran di pembelajaran pagi dengan mendatangkan guru dari luar. Acara AMT kali ini juga mengundang bapak ibu wali murid kelas IX. Mereka dihadirkan untuk bersama-sama membangun visi misi madrasah dan memberikan pengawasan ketika anak di rumah. Wali murid duduk di bagian tengah hadap ke barat sedangkan siswa duduk di sisi selatan dan utara orang tua menghadap ke selatan dan ke utara.

Musa Surahman selaku Kepala MTsN 2 Bantul, menyambut sekaligus membuka kegiatan ini. Para siswa dibekali dengan beberapa pesan dari Musa, hal ini terkait dengan pemakaian gawai. “Kurangi pemakaian gawai, fokuslah belajar anak-anak, karena sebentar lagi kalian akan ujian baik AM maupun ASPD, dengarkan nasehat orang tua dan jagalah sholatmu. Untuk bapak/ibu, kami mengajak untuk tetap selalu mendoakan putra putri agar mereka sukses. Mohon kerjasamanya untuk mengawasi belajar anak ketika berada di rumah,” ujar Musa.

Afif memberikan motivasi tidak hanya kepada siswa, namun juga pada orang tua dan guru. Afif menyampaikan materi bertemakan, “Membentuk Mental Sinergi Menuju Sukses Bersama”.  Penekanan-penekanan yang disampaikan Afif terkait pembentukan mental. “Jatuh itu biasa, bangkit itu luar biasa. Pemenang tidak pernah menyerah, orang yang menyerah tidak akan menang, jangan katakan masalahku sulit tetapi katakan wahai masalah ada Allah yang akan menyelesaikan masalahku, sukses sendiri itu biasa tetapi sukses bersama itu luar biasa,” tegas Afif. Ia menambahkan, “Kata-kata yang wajib diucapkan siswa adalah Saya yakin, Saya optimis, Saya percaya”, imbuhnya. Penekanan pada orang tua melalui 3 kunci membentuk mental yaitu “Saling menumbuhkan sikap bangga dengan proses, saling menciptakan suasana rumah yang positif dan bangun target dan raih impian bersama,” ungkap Afif.

Gaya penyampaian motivator nasional ini sangat menarik sehingga mampu menghipnotis peserta yang ikut di dalamnya.  Pihak madrasah berharap dengan adanya AMT ini, motivasi belajar siswa meningkat sehingga prestasi siswa juga meningkat.(Agt)