Lompat ke isi utama
x
MAN 4 Bantul

Rapat Evaluasi Wisuda Purnasiswa Tahun Pelajaran 2022/2023 MAN 4 Bantul

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 12 June 2023

Bantul (MAN 4 Bantul) – Kegiatan wisuda purna siswa kelas XII tahun pelajaran 2022/2023 MAN 4 Bantul telah sukses dilaksanakan pada Senin (22/5) di University Hotel. Guru dan pegawai MAN 4 Bantul yang tergabung dalam panitia wisuda mengadakan rapat evaluasi pada Jumat (09/6) di ruang aula madrasah.  

Kegiatan rapat evaluasi dipimpin langsung oleh Leading Sector kegiatan Fransisca Listiariny. Ia menuturkan pentingnya rapat evaluasi untuk dasar pelaksanaan kegiatan wisuda purna siswa tahun berikutnya. Sisca menyampaikan rasa terima kasihnya atas kinerja guru dan pegawai pada kegiatan wisuda hingga mendapatkan apresiasi dari para siswa kelas XII dan orang tua/wali murid. Sisca mengibaratkan kerja sama para panitia harus semakin kokoh seperti sapu lidi. “Ibarat batang sapu lidi apabila hanya satu tidak akan mampu membersihkan dengan baik, namun jika dikumpulkan bersama menjadi sapu yang kokoh,” ujarnya

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian kritik, saran evaluasi oleh guru dan pegawai perwakilan dari tiap divisi kepanitiaan. Masing-masing panitia menyampaikan kritik berupa evaluasi pada ketepatan waktu sehingga pelaksanakaan acara berjalan dengan efisien. Panitia lain juga membahas terkait konsumsi dan pemenuhan sarana prasarana, hingga konsep acara.

Sesi terakhir penyampaian evaluasi dari Kepala Madrasah, Mucharom. Ia memberikan apresiasi atas kerja sama, kerja keras dan solidaritas yang membuat keberhasilan acara wisuda. “Adapun kekurangan yang ada, dapat menjadi pembelajaran bersama. Sehingga menjadi amal kebaikan dan mendapat keberkahan dari Allah SWT,” pesan Mucharom.

Berbagai aspek yang menjadi kekurangan dari setiap divisi, tentunya akan menjadi catatan untuk dicari solusi terbaik sehingga kekurangan yang ada tidak akan kembali terjadi pada kegiatan berikutnya. (sof/ica)