Praktik Sholat dalam Pelajaran Fikih MTsN 5 Bantul
Bantul (MTsN 5 Bantul) - Siswa kelas VIIIC MTsN 5 Bantul melaksanakan praktik sholat dibimbing guru mata pelajaran Fikih, Nur Chamidah pada Rabu (19/3/2025) di masjid madrasah.
Materi hari ini adalah sholat jamak taqdim dzuhur dan asyar artinya menggabungkan sholat dzuhur dan asyar di waktu dzuhur, dengan mendahulukan sholat dzuhur terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan dengan sholat asyar tanpa jeda.
Lebih lanjut Nur Chamidah menyampaikan bahwa sholat jamak taqdim adalah menggabungkan dua sholat wajib di waktu awal dari sholat tersebut, misalnya sholat dzuhur dan asyar yang dilakukan pada waktu dzuhur. “Praktik sholat harus dilakukan dan dibimbing dengan sungguh-sungguh agar siswa dapat melaksanakan dengan baik dan benar,”ujar Chamidah.(Mt)