PNS Baru MTs Negeri 6 Bantul Hibahkan Mesin Cetak Elektronik
Bantul (MTs 6 Bantul) - Tiga PNS baru menghibahkan sebuah printer ke MTs Negeri 6 Bantul Selasa/07/07/2020 sebagai wujud syukur mereka setelah resmi menjadi PNS. Setelah melakoni serangkaian acara pelantikan virtual yang langsung dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama, Edi Gunawan di Gedung hijau. Jumat/17/06/2020.
Ketiga PNS tersebut, yaitu Heisma Arya Demokrawati (Guru Bahasa Indonesia), Susi Puspita Sari (Guru Bahasa Indonesia), dan Siti Nurhayati (Al-Quran Hadist). Sebagai wujud syukur telah menjadi abdi negara dan masyarakat. Mesin cetak tersebut diserahkan kepada MTs Negeri 6 Bantul dan diterima langsung oleh Mafrudah selaku Kepala Madrasah.
Serah terima printer berlangsung di ruang Kepala Madrasah dan disambut hangat oleh beliau. “Wujud syukur yang tiada henti-hentinya dalam kerangka meningkatkan kinerja di MTs Negeri 6 Bantul tercinta ini. Semoga barokah dan bermanfaat untuk semua,” tandas Mafrudah di ruang kerjanya.
Ketiga PNS baru pun menyambut tanggapan dari Kepala Madrasah tersebut dengan penuh suka cita. “Rasa terima kasih. Semoga bermanfaat dan menambah semangat kami dalam melaksanakan tugas,” ungkap Siti Nur Hayati PNS baru yang juga menjadi staf kurikulum tersebut. Acara tersebut diakhiri dengan mengucap syukur dan melaksanakan foto bersama. (hs/ely)