Optimalkan Penyerapan Anggaran, Bendahara MTsN 6 Bantul Cermati Realisasi Keuangan
Bantul (MTsN 6 Bantul) – Bendahara Anggaran MTsN 6 Bantul, Wahab melakukan optimalisasi penyerapan anggaran sebagai upaya tindak lanjut arahan dari KPPN, Jumat (6/12/2024). “KPPN memberi arahan kepada seluruh satker mitra agar melakukan optimalisasi penyerapan anggaran. Hal ini dicapai guru meraih nilai IKPA secara maksimal sesuai RPD (Rencana Penarikan Dana),” ujar Wahab.
Wahab juga menyampaikan bahwa hingga bulan Desember ini, MTs Negeri 6 Bantul sudah mampu melakukan penyerapan anggaran hingga 97%. Atas kinerja yang dilakukan oleh Bendahara, Kepala TU Nur Latif mengapresiasi. “Alhamdulillah dan terima kasih atas kinerja baik yang telah dilakukan oleh bendahara. Kita optimis bahwa di akhir Desember ini akan terserap sebanyak 100%,” tandas Nur Latif.
Sementara itu, Kepala MTsN 6 Bantul Mafrudah turut bangga atas peningkatan kinerja bendahara. “Kami optimis bahwa perencanaan anggaran akan terealisasikan 100% hingga Desember ini,” ujar Mafrudah. Selama ini telah dilakukan pencermatan bersama kepala madrasah, Kepala TU, dan seluruh waka terkait dengan penyerapan ini. Harapannya, seluruh kegiatan yang sudah direncanakan akan terdanai dengan baik. (whb/rin)