MTsN 6 Bantul, Gelar Sidang Pleno Kelulusan Siswa Kelas IX
Bantul (MTsN 6) – bertempat di ruang pertemuan MTsN 6 Bantul, pada Selasa (02/06/2020) diselenggarakan acara sidang pleno kelulusan siswa kelas IX. Hadir dalam acara tersebut, kepala MTsN 6 Bantul beserta seluruh bapak/ibu guru. Acara sidang pleno kelulusan siswa kelas 9 ini dilaksanakan dengan mengikuti standar protokol kesehatan seperti menggunakan masker, memakai hand sanitizer dan menjaga jarak satu sama lain.
Dalam sambutannya kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah, S.Ag, M.Pd.I menyampaikan beberapa hal, yaitu ucapan selamat hari raya Idul Fitri kepada seluruh bapak/ibu guru, himbauan untuk selalu mengikuti dan menyesuaikan setiap perkembangan informasi yang beredar, dan himbauan untuk meningkatkan kedisplinan khususnya waktu. “Disiplin tepat waktu adalah hal penting, sebab mencerminkan karakter dan cara kerja seseorang serta mampu mempengaruhi kinerja orang tersebut. Maka untuk memberikan contoh yang baik kepada siswa perlu memperhatikan masalah disiplin waktu,” ungkap Mafrudah.
Sidang pleno kelulusan diawali dengan pembacaan syarat kriteria kelulusan, presentasi nilai siswa, dilanjutkan dengan laporan dari pembimbing kelas IX terkait penilaian sikap dan kepribadian. Hasil dari sidang telah disepakati dan akan diumumkan pada Jumat (05/06/2020) mendatang.
Wakil kepala madrasah bidang kurikulum, Dra. Siti Kiswatun menyampaian rasa terimaksihnya kepada semua pihak yang telah mengupayakan terlaksananya kegiatan, terutama untuk wali kelas IX. “Terimaksih saya ucapkan untuk wali kelas khususnya yang telah mengawal jalannya KBM di kelas IX, juga terimaksih kepada bapak ibu pengampu yang telah mendukung dan saling bekerjasama.” ungkap Kiswatun di akhir acara. (rt)