MI Al Anwar Lakukan Outing Class di Museum Sonobudoyo dan Edum Park
Yogyakarta (MI Al Anwar) - Peserta didik MI Al Anwar Bantul melakukan kegiatan Outing Class (belajar di luar kelas) di Edumpark dan Museum Sono Budoyo, Yogyakarta, pada Rabu (18/12/24). Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 1 dan kelas 2 yang didampingi oleh wali kelas Sumartini sedangkan kelas dua Widayati dan dalam mengkondisikan peserta didik didampingi guru diantaranya; Dewi Nyoman, Sugeng dan Rian
Adapun Edumpark pada Jl. Jambon, Kragilan, Kab. Sleman, Jogja. Yogyakarta. Di sini, peserta didik dapat menikmati tempat rekreasi berbasis edukasi yang bagus dan seru. Harga tiket masuknya terjangkau. Wahananya meliputi Renang, wahana bahari, permainan dan lain-lain.
Sementara itu, Museum Sonobudoyo terletak di Jl. Trikora No. 6 Yogyakarta, berseberangan dengan Alun-alun Utara Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

Sumartini, selaku wali kelas 1 dan Widayati selaku wali kelas 2 sekaligus pendamping menjelaskan bahwa Museum ini memiliki berbagai koleksi benda artefak mulai dari batik, keris, arca zaman klasik, keramik, gerabah senjata tradisional, keramik kuno, dan masih banyak lagi. Asal mula koleksi ini merupakan hibah dari Java Institut, sebuah perkumpulan pakar seni dan budaya Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara yang beranggotakan orang-orang Indonesia dan mancanegara.
Dalam hal ini, kepala madrasah MI Al Anwar Fatimah mengatakan bahwa dengan mengikuti outing class ini, peserta didik diharapkan dapat menambah wawasan pengetahuan dan pengalaman baru, serta dapat mengambil pelajaran seusai mengikuti acara tersebut. (Fatim)