MGMP Bahasa Inggris MTs Bantul Adakan KKG
Bantul (MGMP BI MTs) - MGMP Bahasa Inggris MTs se-Kabupaten Bantul mengadakan Kegiatan Kolektif Guru (KKG) tentang Penyusunan Instrumen Evaluasi Pembelajaran di MTs N 1 Bantul (9/3). KKG ini dilaksanakan tiga kali pertemuan, setiap Selasa, yakni tanggal 9, 16 dan 23 Maret. Secara berturut-turut pertemuan bertempat di MTs N 1, MTs N 2 dan terakhir di MTs N 3 Bantul.
H. Hidayat, S.Ag, selaku Kepala MTs N 1 Bantul, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di MTs yang dulunya dikenal dengan nama MTs N Gondowulung. Hidayat berharap KKG ini benar - benar bisa menghasilkan produk berupa soal PAT.
Sementara itu, Siti Nur Rohmah, S.Pd, selaku ketua MGMP, menyampaikan apresiasi kepada guru-guru Bahasa Inggris yang telah ikut aktif dalam KKG perdana di semester genap tahun pelajaran 2020/2021.
Dalam kesempatan itu, Nur juga melaksanakan diseminasi hasil Diklat Penyusunan Soal Asesmen Standar Pendidikan Daerah ( ASPD) Tahun 2021. Hasil ASPD yang akan diikuti siswa SMP/ MTs se-D.I Yogyakarta ini akan digunakan sebagai dasar seleksi masuk sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. Soal ASPD ini mencakup materi esensial kelas 7, 8, dan 9. Poin penting yang harus disiapkan guru terkait ASPD adalah kesiapan siswa dan pengenalan soal-soal tipe Asesmen Kompetensi Minimal (AKM). Soal tipe AKM ini memang belum familiar bagi siswa.
Untuk itu, guru diharapkan mengubah cara mengajarnya, siswa dikenalkan dengan kegiatan pembelajaran untuk menemukan informasi, interpretasi dan integrasi, evaluasi dan refleksi.Tahapan proses berpikir inilah yang selama ini belum maksimal. Pada pertemuan pertama KKG ini juga disampaikan pemetaan materi kelas 7, 8, dan 9.
Di akhir sesi, Erna Rahayu, M.Pd, selaku sekretaris MGMP, menyampaikan pemetaan materi kelas 7 dan 8. Selanjutnya peserta diberi tugas menyusun soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) dengan berpedoman pada aturan penulisan soal, sebagaimana materi diseminasi yang telah disampaikan di awal. Soal juga harus dilengkapi kisi-kisi, kunci jawaban dan pedoman penilaian.(Nur)