Tim Konsumsi Akreditasi Gugus Depan Sajikan Produk Unggulan MTs N 6 Bantul
Bantul (MTs N 6 Bantul)— Tim konsumsi akreditasi Gugus Depan 07035–07036 MTs N 6 Bantul tetap menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan akreditasi dengan menyuguhkan produk unggulan madrasah berupa jus markisa. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu (31/12/2025), bersamaan dengan rangkaian pelaksanaan akreditasi gugus depan di MTs N 6 Bantul.
Jus markisa yang disajikan merupakan hasil olahan khas MTs N 6 Bantul yang memanfaatkan potensi alam sekitar madrasah. Produk ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga mencerminkan semangat kemandirian, kreativitas, dan inovasi warga madrasah dalam mengembangkan produk unggulan yang bernilai.
Kepala MTs N 6 Bantul, Sugiyono memberikan dukungan penuh dan apresiasi kepada tim konsumsi yang telah berperan aktif menyukseskan kegiatan akreditasi. "Penyajian produk unggulan madrasah dalam setiap kegiatan resmi merupakan salah satu bentuk promosi positif sekaligus wujud kebanggaan terhadap hasil karya sendiri," kata Sugiyono.
Melalui kegiatan ini, diharapkan MTs N 6 Bantul semakin dikenal sebagai madrasah yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik dan kepramukaan, tetapi juga kreatif dalam mengembangkan produk lokal yang bermanfaat dan bernilai tambah. (frd)