Lompat ke isi utama
x
MAS Darul Mushlihin

MA Darul Mushlihin Bantul Mengikuti Upacara Peringatan HUT ke-80 RI Kapanewon Sanden 

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 18 August 2025

Bantul (MAS Darul Mushlihin) – Madrasah Aliyah (MA) Darul Mushlihin Bantul mengikuti upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan RI di Lapangan Gadingharjo, Sanden. Upacara dilaksanakan pada Minggu (17/08/2025) mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Kegiatan upacara diikuti oleh kepala madrasah, guru, karyawan, dan dua pleton siswa yang dikirimkan MA Darul Mushlihin ke Lapangan Gadingharjo, Sanden. 

Lima siswa MA Darul Mushlihin tergabung dalam Pasukan 45 Paskibraka. Mereka adalah Tony Trisusila, Hendriyoso Diningrat, Nora Fadilah, Adinda Sabrina, dan Bunga Oca Vita Loka. Guru dan siswa MA Darul Mushlihin lainnya turut bangga menyaksikan kelima siswa yang sedang menjalankan tugas. Pasukan 45 yang terdiri dari siswa-siswi MA Darul Mushlihin Bantul tampil dengan langkah mantap, kompak, dan penuh tanggung jawab. 

Andri Efriadi, Kepala MA Darul Mushlihin Bantul mengaku bangga atas kelima siswa-siswinya yang berhasil menjalankan tugas dengan baik. “Saya selaku kepala madrasah sangat bangga dan mengapresiasi kepada kelima siswa MA Darul Mushlihin yang telah memberikan penampilan terbaik pada upacara hari ini. Semoga pengalaman ini dapat menjadi motivasi untuk terus berprestasi kedepannya. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Waka Kesiswaan, ustaz/ustazah, dan seluruh siswa yang telah memberikan dukungan penuh kepala kelima siswa yang bertugas,” jelas Andri. 

Upacara berlangsung dengan lancar, tertib, dan khidmat. Semangat nasionalisme terasa dalam hati setiap peserta dan tamu undangan yang hadir. MA Darul Mushlihin Bantul berharap momentum ini tidak hanya sebagai ajang kebanggaan semata, tetapi juga menumbuhkan semangat persatuan, nasionalisme, dan cinta tanah air di kalangan generasi muda. (Eep).