Lompat ke isi utama
x
KUA Sewon

KUA Sewon lakukan Diseminasi Peningkatan Kualitas Layanan Prima

Dikirim oleh liana pada 22 August 2023

Bantul (KUA Sewon) - Bertempat di Aula KUA Sewon diselenggarakan Diseminasi Peningkatan Kualitas Layanan KUA yang diikuti oleh 13 orang peserta pegawai KUA. Kegiatan tersebut diselenggarakan sebagai tindak lanjut kegiatan dari Bidang Urais Kanwil Kemenag DIY, Senin (21/8)

Hadir dalam kegiatan tersebut pegawai KUA Kapanewon Sewon baik itu Penghulu, PAIF dan JFU dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang baru menerima SK sebanyak 3 orang. Kepala KUA Sewon H. Mustafied Amna dalam sambutannya, menyampaikan pengantar bagaimana kita melayani masyarakat dengan baik terkait dengan pelayanan KUA, harus tahu seluk beluk ketugasan di KUA, dan melayani dengan baik dan ramah.

Dalam kegiatan ini Imam Bukhori, Penghulu KUA Kapanewon Sewon sebagai pemateri menyampaikan untuk dapat memberikan Pelayanan Prima harus dengan hati, jika hati kita senang dalam memberikan pelayanan maka otomatis tindakan kita pun akan mencerminkan dengan sendirinya. “Melayani dengan hati yang tulus segala perbuatan harus dilandasi dengan sikap tanpa pamrih sehingga apa yang kita lakukan bernilai ibadah” Lanjutnya.(Amna)