Lompat ke isi utama
x
KUA Dlingo

KUA Dlingo Fasilitasi Penyerahan 28 Sertifikat Halal Bagi Pelaku Usaha Mikro Kecil

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 22 June 2023

Bantul (KUA Dlingo) - Setelah mengisi formulir dan menyiapkan berkas secara lengkap via online kepada Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), akhirnya terbitlah 28 Sertifikat Halal yang diajukan oleh para pelaku UMK Dlingo. Proses penyerahan secara resmi dilakukan di KUA Dlingo, Kamis (22/6). Sertifikat Halal diserahkan secara langsung oleh Panewu Dlingo, Agus jaka Sunarya kepada para pengusaha yang mayoritas adalah para ibu-ibu rumah tangga. 

Sesuai aturan Undang-undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal, pada 17 Oktober 2024 mendatang akan diterapkan kewajiban sertifikasi halal untuk tiga jenis produk, salah satunya makan dan minuman. Untuk mendukung hal tersebut, Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama (Kemenag) membuka pendaftaran Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI) 2023 untuk 1 juta kuota bagi pelaku usaha mikro kecil (UMK).

Untuk dapat melakukan pendaftaran sertifikasi halal, pelaku usaha perlu melakukan tahapan sebagai berikut, pertama; Membuat akun melalui ptsp.halal.go.id. Kedua; Mempersiapkan data permohonan sertifikasi halal dan memilih Pendamping Proses Produk Halal (PPH). Ketiga; Melengkapi data permohonan bersama Pendamping PPH. Dan keempat Mengajukan permohonan sertifikasi halal dengan pernyataan pelaku usaha melalui SIHALAL.

Kepala KUA Dlingo, Muhammad Hanafi menyambut gembira terbitnya sertifikat halal bagi para pelaku usaha. “Ini sangat menggembirakan, ditunggu-tunggu terbitnya oleh para pengusaha. Mereka berharat dengan Sertifikat Halal usaha lebih mudah dan dapat melakukan perluasan jaringan pemasaran,” katanya. Acara yang dipandu Rushadi berlangsung aman, tertib, meriah  dan lancar. Terpancar dengan jelas kebahagiaan dari para penerima Sertifikat Halal. (Hnf)