Kepala MTsN 3 Bantul Hadiri Rakor Pelaksanaan Program Adiwiyata 2022 DLH Bantul
Bantul (MTsN 3 Bantul) – Setelah berhasil menyandang predikat Sekolah Adiwiyata tingkat Kabupaten Bantul tahun 2021, MTsN 3 Bantul bersiap untuk menyongsong Adiwiyata tingkat provinsi DIY. Dinas Lingkungn Hidup (DLH) Kabupaten Bantul selaku instansi yang menaungi Adiwiyata, menggelar Rapat Koordinasi Pelaksanaan Program Adiwiyata Tahun 2022. Acara tersebut digelar pada hari Rabu (12/01) di ruang rapat DLH Kabupaten Bantul, kompleks perkantoran pemda Bantul. Hadir dalam acara tersebut perwakilan dari Balai Dikmen, Dikpora dan Kemenag Kabupaten Bantul. Selain itu, juga dihadiri oleh sekolah/madrasah yang akan mengikuti program Adiwiyata Tahun 2022, salah satunya adalah MTsN 3 Bantul yang langsung dihadiri oleh Sugeng Muhari, S.Pd.Si. selaku Kepala Madrasah.
Menurut Kepala Bidang Pengelolaan Sampah, LB3, dan Peningkatan Kapasitas, Rudy Suharta, S.IP.,MM, tujuan diadakannya rakor adalah untuk koordinasi progres persiapan Program Adiwiyata Tahun 2022. “Saya berharap setiap sekolah/madrasah bisa naik gradenya, dari Adiwiyata tingkat Kabupaten menjadi provinsi, Adiwiyata tingkat provinsi menjadi tingkat nasional, Adiwiyata tingkat nasional menjadi Mandiri”, kata Rudy. Program Adiwiyata juga mendukung gerakan “Bantul Bersama Bersih Sampah 2025” yang telah dicanangkan oleh Bupati Bantul, H. Abdul Halim Muslih.
Jadwal verifikasi Sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi DIY dijadwalkan bulan Juli 2022. Hal ini disampaikan oleh Sri Rahayu, ST, selaku Kasie Peningkatan Kapasitas DLH Kabupaten Bantul. Untuk itu, mulai dari sekarang sekolah/madrasah yang akan ikut verifikasi sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi DIY diharapkan sudah mulai merancang program. Dalam rakor tersebut setiap sekolah/madrasah diberikan kesempatan untuk menyampaikan laporan progress Adiwiyata. Kepala MTsN 3 Bantul, Sugeng Muhari, S.Pd.Si. dalam laporannya menyampaikan bahwa madrasah yang dipimpinnya telah melakukan koordinasi intern dan akan dilanjutkan dengan penyusunan EDS dan program kegiatan. “Alhamdulillah, kami sudah koordinasi intern dan sebagai langkah awal kami akan melakukan studi banding ke salah satu sekolah adiwiyata tingkat nasional di wilayah kabupaten Bantul” kata Sugeng. Semoga tahun 2022 MTsN 3 Bantul berhasil meraih predikat Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi DIY. (sgm)