Lompat ke isi utama
x
arsip

Kanwil Kemenag DIY Pendampingan Pengelolaan Naskah Dinas dan Arsip Kemenag Bantul

Dikirim oleh ponijo pada 23 November 2020

Bantul (Kemenag) – Tim Arsiparis yang dipimpin Kepala Sub. Bagian TU dan Kehumasan Kanwil Kemenag DIY H. Ahmad Fauzi,S.Ag.,MSI. melakukan pendampingan pengelolaan arsip dan naskah dinas di Kantor Kemenag Bantul selama lima hari kedepan. Acara seremonial diselenggarakan di Aula Kantor Kemenag Bantul (Senin, 23/11).

Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah,S.Ag., MM., Kepala Sub Bagian TU H. Basori Alwi,S.Ag.,MA., seluruh Kasi dan Penyelenggara serta pengelola arsip dan naskah dinas Kantor Kemenag Bantul.

Aidi Johansyah dalam sambutannya menyampaikan bahwa arsip harus dikelola sedemikian rupa agar lebih tertata, terpelihara, terjaga serta mudah untuk didapat ketika dibutuhkan. Apalagi arsip yang ada di Seksi Haji dan Umrah umpamanya itu bisa aktif sampai 30 tahun karena antrian pemberangkatan haji yang begitu lama. “Tahun depan kita akan penghadapi Tim Penilai dari Menpan RB untuk meraih WBBM maka arsip harus sudah tertata” , tandasnya.

Sementara Ahmad Fauzi dalam pembinaannya berharap bahwa arsip dan naskah dinas semakin terkelola dan terpelihara secara rapi karena arsip dan naskah dinas merupakan bagian yang sangat penting dari pelayanan kita dimasyarakat. “ Kepala Sub Bagian TU bertanggungjawab dengan dibantu oleh masing-masing pengelola arsip yang ada di seksi dan penyelenggara” pungkasnya. (tru)