Lompat ke isi utama
x
MI Al Anwar Nangsri Pundong

Jelang Pemberangkatan Haji MI Al Anwar Gelar Upacara Bendera dan Pamitan Haji 

Dikirim oleh Sugiyono pada 13 Mei 2024

Bantul (MI Al Anwar) Seperti biasanya MI Al Anwar adakan kegiatan Upacara Bendera, Senin (13/05) bertempat di halaman MI Al Anwar, dihadiri oleh seluruh dewan guru dan pegawai serta siswa-siswi MI Al Anwar, Upacara Bendera ini sendiri dimulai pukul 07.00 Wib. Pada Upacara Bendera kali ini berlaku sebagai Pembina Upacara yakni Sumartini, yang sekarang bertugas sebagai wali kelas I di MI Al Anwar, 

Dalam pembinaannya Sumartini , menyampaikan tentang Nasionalisme atau Rasa Cinta Tanah Air kepada siswa, salah satu bentuknya yakni dengan selalu mengadakan kegiatan upacara bendera.Salah satu bentuk rasa cinta tanah air kita yakni dengan cara mengikuti kegiatan Upacara Bendera yang dilakukan setiap hari senin pagi, karena didalam upacara bendera ini kita dapat mengenang para pahlawan yang telah gugur membela Negara kita, serta kita dapat mendoâakan arwah mereka melalui salah satu acara dalam upacara bendera ini sendiri pada saat mengheningkan cipta, dengan demikian akan timbul rasa cinta tanah air pada diri kita Ujar Sumartini Lanjutnya dengan Upacara bendera ini secara otomatis kita akan terkenang betapa sulitnya para pahlawan kita dalam merebut kemerdekaan Negara kita, untuk itu diharapkan kita akan selalu semangat dalam belajar guna mengisi kemerdekaan yang telah diperjuangkan para pahlawan kita. Bagi siswa kelas VI yang akan Asesmen gunakan waktu sebaik-baiknya jaga kesehatan perbanyak do’a.

Sebelum mengakhiri pembinaanya Sumartini memohon waktunya bahwa saya beserta suami yang tahun ini akan melaksanakan rukun islam yang ke 5 yaitu ibadah haji insya Allah berangkat Sabtu tanggal 25 Mei 2024 Beliau memohon maaf lahir dan bathin kepada siswa dan guru . Beliau juga berharap agar perjalananya dimudahkan untuk melakukan ibadah ketanah suci  Madinah Al Munawarah dan Makkah Al Mukaromah dengan lindungan Allah SWT.Sampai pulang ketanah air tetap diberi kesehatan dan Bisa menyandang predikat haji mabrur. Mendengar pembinaan yang disampaikan oleh Pembina Upacara Bendera seluruh peserta Upacara Bendera mengikuti kegiatan ini dengan penuh rasa hikmat, dan kegiatan Upacara Bendera ini berlansung dengan lancar tanpa ada hambatan, hal ini terlihat dari seluruh petugas Upacara Bendera yang menjalankan tugasnya dengan baik, petugas upacara pada minggu ini sendiri yakni siswa kelas VI MI Al Anwar dibawah asuan Sugeng Siswono.,”pungkasnya(Fatim)