Lompat ke isi utama
x
MTsN6

Hingga Hari Terakhir Pekan Kompetisi Madrasah (PKM), MTsN 6 Bantul Raih 11 Penghargaan

Dikirim oleh liana pada 31 August 2023

Bantul (MTsN 6 Bantul) – Hingga hari terakhir Pekan Kompetisi Madrasah (PKM), MTs Negeri 6 Bantul berhasil memborong 11 penghargaan. Kesebelas penghargaan yang diraih oleh siswa MTsN 6 Bantul meliputi juara 2 pidato Bahasa Indonesia, juara 2 pidato Bahasa Inggris, juara 1 MHQ putra, juara 2 MHQ putri, juara 3 tenis meja tunggal putra, juara 1 tolak peluru putra, juara 3 tolak peluru putri, juara 2 lari putri, juara 3 bulutangkis ganda campuran, juara 2 kaligrafi, dan juara 3 hadroh campuran. “Hanya dua cabang lomba yang belum mengantarkan para siswa meraih prestasi,” ujar Joko Setiawan selaku Waka Kesiswaan.

Kesebelas perlombaan yang diikuti MTsN 6 Bantul terlaksana dalam dua hari, Rabu-Kamis (30-31/8/2023). Hari pertama lomba, madrasah berhasil menyabet 10 kejuaraan dan hari kedua 1 kejuaraan sehingga total trofi kejuaraan yang diraih berjumlah 11. Para siswa yang berkompetisi menyatakan rasa puas yang mendalam, pasalnya bagi sebagian besar siswa ini adalah kali pertama mereka terjun dalam perlombaan. Bahkan, peraih juara tenis meja, Salik mengatakan bahwa dirinya kenal dengan tenis meja juga baru kali ini semenjak ditunjuk oleh madrasah untuk mengikuti lomba. “Alhamdulillah, dengan tekad dan semangat yang kuat saya bisa meraih juara 3. Hal ini menjadi sebuah kebanggaan yang luar biasa karena lawan main saya sangat tangguh dan ikut dalam club,” ujar Salik.

Kepala MTs Negeri 6 Bantul mengungkapkan rasa bahagianya yang mendalam. “Bapak/Ibu guru MTsN 6 Bantul memang hebat. Ini adalah kali pertama madrasah bisa memboyong trofi kejuaraan hingga 11 dalam satu even. Inilah bukti bahwa siswa yang dibimbing dan didampingi secara maksimal akan terwadahi untuk meraih prestasi,” ujar Mafrudah. Sebelas trofi juara akan diserahkan oleh para siswa kepada madrasah pada Senin mendatang bersamaan dengan upacara bendera. (rin)